Pada babak kedua, PSIM justru makin tertinggal setelah Rayco Rodriguez mencetak gol tambahan pada menit ke-69. Penyerang asal Spanyol itu sukses melewati tiga pemain lawan, termasuk kiper Cahya Supriadi sebelum mencetak gol kedua bagi timnya.
PSIM mencoba peruntungannya, Ze Valente di menit ke-72, sempat mengancam gawang Igor Rodrigues lewat tendangan keras dari luar kotak penalti. Namun hasil sepakan pemain asal Portugal tersebut bisa dipatahkan.
Gol ketiga Persita tercipta pada menit ke-84 lewat Rodriguez. Gol bermula dari kesalahan atau blunder fatal Cahya Supriadi saat membuang bola. Skor berubah 3-0 untuk keunggulan skuad asuhan Carlos Pena.