Tentukan Pemain Inti, Persis Solo Bakal Tanding Lawan PSS dan Arema   

Persis saat pilih Yogyakarta sebagai pemusatan latihan

Yogyakarta, IDN Times - Persis Solo saat ini menjalani pemusatan latihan atau TC di Yogyakarta. Latihan ini untuk mematangkan persiapan jelang bergulirnya BRI Liga 1 2023/2024. 

Laskar Sambernyawa, julukan bagi Persis Solo, menyiapkan dua agenda tanding uji coba selama berada di Yogyakarta, salah satunya melawan rivalnya di liga 1, yaitu PSS Sleman

 

1. Bakal uji tanding lawan PSS Sleman

Tentukan Pemain Inti, Persis Solo Bakal Tanding Lawan PSS dan Arema   Pelatih kepala PSM Makassar Milomir Seslija saat memimpin sesi latihan timnya di Bosowa Sport Center pada 9 Agustus 2021. (Dok. PT. Liga Indonesia Baru)

Pelatih Persis, Milomir Seslija mengatakan tim akan lakukan uji coba melawan Arema FC. “Sebelum menjalani laga tunda lawan Madura United FC, kami juga masih memiliki satu agenda laga uji coba melawan Arema FC. Tentunya kami ingin dapat hal yang bagus pada dua laga ini,” kata Milomir Seslija, dikutip laman resmi Liga Indonesia Baru, Selasa (16/1/2023). 

2. Sempat tanding melawan Liga 3

Tentukan Pemain Inti, Persis Solo Bakal Tanding Lawan PSS dan Arema   Persis Solo saat ini tengah menjalani agenda pemusatan latihan atau TC di Yogyakarta (ligaindonesiabaru.com)

Sebelum TC di Yogyakarta, Persis sempat menjalani laga uji coba melawan tim Liga 3 Jawa Tengah, UNSA FC pada Sabtu (13/1/2024). Meski menang 6-1 itu, pelatih yang akrab disapa Milo mengakui banyak bahan evaluasi yang didapat timnya. 

"Dari laga itu, masih banyak yang perlu dikoreksi, seperti disiplin dalam organisasi. Kami adaptasi untuk mengubah sesuatu,” imbuh Milo.

 

Baca Juga: Intensitas Latihan PSS Sleman Dinaikkan, Kelincahan Pemain Dilatih    

3. Uji tanding untuk menentukan pemain starting XI

Tentukan Pemain Inti, Persis Solo Bakal Tanding Lawan PSS dan Arema   Persis Solo dalam laga menghadapi Arema FC di Liga 1 2023/2024 putaran kedua. (instagram.com/persisofficial)

Menurut mantan pelatih PSM Makasar tersebut menyatakan, dirinya tidak mementingkan hasil akhir. Laga uji coba bakal memberi gambaran siapa saja pemain yang bakal menempati starting XI di tim Persis.

"Bagi saya tidak akan mementingkan aspek hasil. Terpenting pemain harus beradaptasi,” ujarnya.  

Sesuai jadwal pertandingan, Persis bakal laga tunda lawan Madura United di Stadion Manahan Solo pada 30 Januari mendatang.  Kemudian tanggal 4 Februari, melawan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 

Baca Juga: Jamu Persiraja, PSIM Yogyakarta Targetkan 3 Poin

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya