Berhadapan dengan Persib, Penggawa PSS Mengaku Tidak Takut  

Malam ini PSS hadapi Persib pukul 20.30 WIB

Sleman, IDN Times - Pemain bek kiri PSS Sleman, Syaiful Ramadhan menegaskan para penggawa tidak mengenal rasa takut meski akan berhadapan dengan tim Persib Bandung, Jumat (1/7/2022) malam. 

 

1. Siap memenangkan pertandingan

Berhadapan dengan Persib, Penggawa PSS Mengaku Tidak Takut  Pemain PSS Sleman, Syaiful Ramadhan / pssleman.id

Syaiful mengatakan Persib memiliki pemain yang berkualitas, namun PSS akan berusaha merebut kemenangan. “Kita tahu pertandingan besok bukanlah hal mudah karena lawan kita Persib. Kami semua tahu mereka adalah tim bagus dengan pemain-pemain berkualitas. Namun hal tersebut tidak membuat takut. Kami siap untuk pertandingan besok serta merebut kemenangan untuk PSS Sleman,” tegas Syaiful dikutip pssleman.id, Jumat (1/7/2022). 

 

2. Malam ini PSS hadapi Persib pukul 20.30 WIB

Berhadapan dengan Persib, Penggawa PSS Mengaku Tidak Takut  Pemain PSS Sleman, Syaiful Ramadhan. Instagram/pssleman

Malam ini PSS Sleman akan berhadapan dengan Persib di babak perempat  final Piala Presiden di Stadion Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

“Bagi saya semua pemain Persib berbahaya. Apalagi Persib sendiri kuat di bagian flank kanan-kiri justru, itulah yang kami waspadai,” ungkap mantan kapten PSMS Medan ini.

Baca Juga: Sakit hingga Akumulasi Kartu, 6 Pemain PSS Absen ke Bandung   

3. Masuk perempat final, Seto anggap sebagai keberuntungan

Berhadapan dengan Persib, Penggawa PSS Mengaku Tidak Takut  Konferensi pers Seto setelah pertandingan (ligaindonesiabaru.com)

Pelatih kepala PSS, Seto Nurdiyantoro mengaku tidak mau terlalu berlebihan dalam menanggapi keberhasilan PSS hingga babak perempat final. Menurutnya ini hanyalah keberuntungan bagi Tim Super Elang Jawa .

“Kami beruntung bisa lolos ke babak perempat final. Menghadapi Persib yang notabene penghuni lima besar kompetisi musim lalu. Kami bersyukur bisa belajar banyak dari Persib, mudah-mudahan menjadikan kami menjadi lebih baik di kompetisi,” tutup Seto.

 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya