6 Pemain Baru PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023

Pemain baru, harapan baru

Manajemen PSS Sleman melakukan perombakan besar-besaran untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 2022/2023. Setelah putaran pertama usai, Super Elja resmi melepas sembilan pemain termasuk tiga legiun asing mereka.

Sebagai gantinya, PSS Sleman mendatangkan enam wajah baru untuk memperkuat tim di paruh kedua. Lantas siapa saja pemain baru Super Elja? 

1. Haris Tuharea

6 Pemain Baru PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023Haris Tuharea. (instagram.com/pssleman)

Haris Tuharea sebetulnya bukan wajah baru bagi publik Sleman. Pasalnya, pemain asal Ambon ini pernah berseragam PSS Sleman pada musim 2019-2020. Selama satu musim bersama Super Elja, Haris Tuharea bermain di 31 laga dengan torehan 6 gol dan 3 assist.

Setelah itu, Haris Tuharea hijrah ke Madura United selama tiga musim. Dan di tahun 2023, pemain berusia 28 tahun itu kembali mendapatkan kesempatan kedua memperkuat Laskar Sembada.

2. Ricky Ricardo Cristian Cawor

6 Pemain Baru PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023Ricky Ricardo Cristian Cawor. (instagram.com/pssleman)

Ricky Ricardo Cristian Cawor menjadi salah satu wajah baru PSS Sleman di putaran kedua Liga 1 2022/2023. Pemain asal Papua itu, sebelumnya memperkuat Persija Jakarta di paruh pertama.

Pemain berusia 25 tahun itu diproyeksikan bakal mengisi posisi gelandang serang Super Elja. Dengan kemampuan olah bola dan kecepatannya yang mumpuni diharapkan Ricky bisa memberi warna baru bagi lini serang PSS Sleman.

Baca Juga: Gacor, PSS Sleman Raih Kemenangan 3 Kali Berturut-turut!

3. Yevhen Bokhashvili

6 Pemain Baru PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023Yevhen Bokhashvili. (instagram.com/pssleman)

Yevhen Bokhashvili kembali ke PSS Sleman untuk kedua kalinya. Pasalnya, pemain asal Ukraina itu pernah berseragam Super Elja dari tahun 2019-2021. Dalam periode tersebut ia tampil tajam dengan 21 gol dari 40 laga.

Setelah berpisah dengan PSS Sleman, Yevhen memperkuat Persipura Jayapura, nam Dinh FC Vietnam dan SC Otelul Galati, Romania. Kehadiran Yevhen Bokhashvili bakal menggantikan Mychell Chagas yang tampil kurang tajam di putaran pertama.

4. Jonathan Cantillana

6 Pemain Baru PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023Jonathan Cantillana. (instagram.com/pssleman)

Setelah melepas gelandang andalannya, Ze Valente, ke Persebaya Surabaya, PSS Sleman bergerak cepat untuk mendatangkan penggantinya. Pilihannya akhirnya jatuh pada mantan penggawa PSIS Semarang, Jonathan Cantillana.

Pemain berpaspor Palestina itu, diharapkan bisa menambah daya gedor Super Elja di lini tengah. Dilansir laman resmi PSS, alasan bergabungnya Jonathan Cantillana dengan PSS Sleman adalah untuk mencari kesempatan dan pengalaman baru.

Baca Juga: Jonathan Cantillana Jadi Gelandang Baru PSS Sleman

5. Rachmad Hidayat

6 Pemain Baru PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023Rachmad Hidayat. (instagram.com/pssleman)

Rachmad Hidayat mengikuti jejak kompatriotnya di PSIS Semarang, Jonathan Cantillana, untuk bergabung dengan PSS Sleman. Pemain berusia 31 tahun itu diproyeksikan bakal mengisi posisi penyerang sayap Laskar Sembada.

Dengan segudang pengalamannya memperkuat banyak klub di Indonesia, tentu ia bisa menjadi pendongkrak performa PSS Sleman di paruh kedua kali ini. 

6. Kevin Gomes

6 Pemain Baru PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023Kevin Gomes. (instagram.com/pssleman)

PSS Sleman resmi mendatangkan Kevin Gomes dari Persis Solo untuk menambah kekuatan di lini belakang. Kevin Gomes sendiri adalah pemain yang posisi aslinya sebagai bek sayap yang bisa bermain di kanan maupun kiri. Bergabungnya Kevin Gomes ke Laskar Sembada tentu bisa menjadi pelapis ideal bagi Bagus Nirwanto atau Derry Rahman jika suatu saat terbekap cedera atau akumulasi kartu. 

Dengan komposisi pemain baru yang ada, tentu besar harapannya bisa membawa PSS Sleman bisa bangkit di paruh kedua Liga 1 2022/2023. Lantas, menurutmu siapakah yang bakal bersinar dari nama-nama di atas?

Baca Juga: Lagi-lagi Terjadi, PSS Didenda Rp50 Juta Gegara Penonton Lempar Botol 

Candra Septian Bantara Photo Community Writer Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya