Sleman, IDN Times - Tim PSS Sleman mengaku mempersiapkan diri secara maksimal menghadapi pertandingan penting melawan PS Barito Putera dalam lanjutan Pegadaian Championship 2025/2026 pekan ke-18 di Stadion Maguwoharjo, hari Sabtu (31/1/2026) malam WIB.
Duel yang mempertemukan Laskar Sembada kontra Laskar Antasari diprediksikan berjalan menarik karena mempertemukan dua tim teratas di klasemen sementara grup timur. Klub yang berhasil meraih kemenangan bakal menjadi pemuncak klasemen putaran kedua.
Pelatih Kepala PSS Sleman, Ansyari Lubis mengatakan timnya sudah mempersiapkan diri menghadapi laga krusial tersebut. “Yang pasti pertandingan besok malam akan sangat menarik karena peringkat satu dan peringkat dua akan saling berhadapan. Kita sudah mempersiapkan dengan baik, baik dari sisi mental, fisik, maupun semangat juang,” ucap Ansyari Lubis di sesi jumpa pers sebelum official training di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada hari Jumat (30/1/2026).
