Bantul, IDN Times - Dalam waktu berdekatan, dua pelajar di Kabupaten Bantul ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam di Sungai Oya, tepatnya di objek wisata Selopamioro Park, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul. Kedua korban tenggelam di lokasi yang sama.
Lurah Selopamioro, Sugeng, mengaku lokasi tenggelamnya dua pelajar tersebut dianggap angker oleh warga setempat. "Dua kejadian pelajar yang meninggal tenggelam di Sungai Opak di lokasi yang sama. Oleh warga, ada yang menganggap lokasi tersebut angker atau ada 'penunggunya'," katanya, Rabu (30/8/2023).