Guru Besar UGM Wafat, Ditemukan Tergeletak di Rumah

Jenazah akan dimakamkan siang ini

Intinya Sih...

  • Prof. Djamaluddin Ancok ditemukan meninggal di rumahnya.
  • Korban ditemukan setelah istri tidak bisa menghubungi dan pintu rumah terkunci, tanpa tanda kekerasan.
  • Jenazah dibawa ke RS Bhayangkara untuk pemeriksaan lebih lanjut, akan dimakamkan Sabtu siang di Pemakaman Modinan.

Sleman, IDN Times - Guru Besar Purna Tugas Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM), Prof. Djamaluddin Ancok ditemukan meninggal dunia di rumahnya, Sambilegi Kidul, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Jumat (15/3/2024) malam. Menurut keterangan polisi, korban diperkirakan telah meninggal beberapa hari sebelumnya.

1. Tak bisa dihubungi, tergeletak di ruang tamu

Guru Besar UGM Wafat, Ditemukan Tergeletak di RumahGuru Besar Purna Tugas Psikologi UGM, Prof. Djamaluddin Ancok, meninggal dunia. (linkedin.com/djamaludinancok)

Kapolsek Depok Timur, Kompol Masnoto mengatakan, korban ditemukan oleh tetangga serta kerabatnya usai tak bisa dihubungi oleh istri pada Jumat malam.

"Dihubungi istrinya korban dari Jakarta melalui telepon untuk mengecek suaminya yang sedang berada di rumah karena korban tidak bisa dihubungi melalui telepon, dan di CCTV tidak pernah kelihatan," kata Masnoto dalam keterangannya, Sabtu (16/3/2024).

Sang istri pun meminta bantuan tetangga yang kemudian bersama ketua RT setempat serta ipar korban mendatangi lokasi rumah. Ketiganya mendapati pintu dalam keadaan terkunci. Sekitar pukul 18.30 WIB, ketiganya secara paksa membuka pintu garasi dan pintu rumah.

"Setelah pintu terbuka ternyata korban sudah dalam keadaan meninggal dunia tergeletak di lantai kamar tamu," ujar Masnoto.

2. Meninggal 2-3 hari sebelumnya

Guru Besar UGM Wafat, Ditemukan Tergeletak di RumahGuru Besar Purna Tugas Psikologi UGM, Prof. Djamaluddin Ancok, meninggal dunia. (Dok. UGM)

Peristiwa ini lantas dilaporkan ke Polsek Depok Timur. Jenazah Djamaluddin lalu dibawa ke RS Bhayangkara untuk diperiksa lebih lanjut.

"Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, dan menurut pemeriksaan medis korban sudah meninggal dua sampai tiga hari," kata Masnoto. "Tidak ada barang milik korban yang hilang," sambungnya.

Baca Juga: Civitas Academica UGM Keluarkan Pernyataan Sikap Kampus Menggugat

3. Riwayat vertigo dan asam urat, dimakamkan siang ini

Guru Besar UGM Wafat, Ditemukan Tergeletak di RumahGuru Besar Purna Tugas Psikologi UGM, Prof. Djamaluddin Ancok, meninggal dunia. (Dok. UGM)

Masnoto menambahkan, berdasarkan keterangan keluarga, korban mempunyai riwayat penyakit vertigo dan asam urat. Disebutkan pula bahwa korban berada di rumah sendirian dan tetangga bertemu terakhir kali dengannya Rabu (13/3/2024) sore kemarin.

"Keluarga korban menerima kejadian ini," tutup Masnoto.

Sementara itu, laman resmi Fakultas Psikologi UGM juga mengumumkan berita duka berpulangnya Djamaluddin Ancok. Dituliskan bahwa jenazah telah disemayamkan di rumah duka sejak Jumat malam dan rencananya akan dimakamkan Sabtu siang ini di Pemakaman Modinan, Maguwoharjo.

Baca Juga: UGM Luncurkan Kajian Etik Minimalkan Risiko Artificial Intelligence

Tunggul Kumoro Damarjati Photo Community Writer Tunggul Kumoro Damarjati

...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya