Ketemu Jokowi, Sultan HB X Akui Bahas Politik

Sultan enggan bocorkan isi pembicaraan

Yogyakarta, IDN Times - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, tak menampik adanya pembicaraan dengan topik khusus ketika Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi kediamannya di Keraton Kilen, Kota Yogyakarta, Minggu (28/1/2024) kemarin.

"Ya pembicaraan khusus ya jelas ada," kata Sultan di Kompleks Kepatihan, Kota Yogyakarta, Senin (29/1/2024).

1. Akui bahas politik

Ketemu Jokowi, Sultan HB X Akui Bahas PolitikPresiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Sri Sultan Hamengku Buwono X di Keraton Kilen, Minggu (28/1/2024) (IDN Times/ Tunggul Damarjati)

Sultan juga tak menyangkal soal adanya pembicaraan mengenai situasi politik saat bertemu Jokowi kemarin. 

"Iya (bahas situasi politik), ya dari pengamatan aja," katanya.

2. Kukuh tak mau bocorkan

Ketemu Jokowi, Sultan HB X Akui Bahas PolitikGubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X (tengah). (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Hanya saja, Sultan tetap dalam pendiriannya untuk tidak membocorkan isi pembicarannya dengan sang kepala negara. "Ya mosok saya cerita, ya kongkow-kongkow diskusi aja seperti yang lain," tutur dia.

Baca Juga: Jokowi Berbicara Empat Mata dengan Sri Sultan di Keraton Jogja

3. Ketemu 4 mata

Ketemu Jokowi, Sultan HB X Akui Bahas PolitikJokowi jalan-jalan ke Amplas (Instagram/plasaambarrukmo)

Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi menyambangi kediaman Sultan di Keraton Kilen, Kota Yogyakarta, Minggu (28/1/2024) kemarin.

Menantu Sultan, KPH Notonegoro, keduanya bertemu secara empat mata. Pertemuan mereka berlangsung kurang lebih satu jam.

Kedatangan Jokowi ini sendiri berlangsung setelah tiga peserta Pilpres 2024 datang menyambangi Sultan di Kompleks Kepatihan, Kota Yogyakarta, dalam rentang waktu sebulan belakangan.

Baca Juga: Pernyataan Presiden Boleh Kampanye, PSHK UII: Perkeruh Pesta Demokrasi

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya