Gus Miftah Sebut Khofifah Segera Merapat ke Tim Prabowo-Gibran

Gus Miftah berharap pekan ini sudah ada kabar dari Khofifah

Sleman, IDN Times - Pengasuh Ponpes Ora Aji, KH Miftah Maulana Habiburrahman, menyebut Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, bakal segera bergabung ke jajaran Tim Kampanye Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang maju di Pilpres 2024.

"Iya (Khofifah merapat ke tim kampanye Prabowo-Gibran)," kata sosok yang akrab disapa Gus Miftah itu ketika ditemui di Pakuwon Mall Yogyakarta, Sleman, DIY, Kamis (2/11/2023).

1. Pekan ini klik dan fiks

Gus Miftah Sebut Khofifah Segera Merapat ke Tim Prabowo-GibranPengasuh Ponpes Ora Aji, KH Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah. (IDN Times/Tunggul Damarjati)

Gus Miftah berujar, dirinya berharap pekan ini sudah ada keputusan Khofifah bergabung ke Tim Kampanye Prabowo-Gibran. Ia sendiri mengaku cukup intens berkomunikasi dengan Khofifah via WhatsApp.

"Insyaallah minggu ini saya berharap sudah klik, sudah fiks, ada pembicaraan dengan tim pemenangan Mas Prabowo," katanya.

2. Gaet Ridwan Kamil

Gus Miftah Sebut Khofifah Segera Merapat ke Tim Prabowo-GibranRidwan Kamil (IDN Times/Tata Firza)

Gus Miftah pun mengklaim proses pendekatan ke Khofifah ini dilakukan usai menggaet Ridwan Kamil ke dalam Tim Kampanye Prabowo-Gibran.

"Tunggu aja minggu-minggu ini, kemarin Mas Ridwan Kamil udah selesai, ini sekarang tinggal Bu Khofifah," kata Gus Miftah.

Baca Juga: Alissa Wahid: Gusdurian Tak Terlibat Politik Praktis

3. Pepet terus Khofifah

Gus Miftah Sebut Khofifah Segera Merapat ke Tim Prabowo-GibranGubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat meninjau produk batik. Dok. Pemprov Jatim.

Sebelumnya, Menteri Investasi sekaligus Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia menemui Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Rabu (1/11/2023) malam.

Pertemuan yang berlangsung tertutup itu diduga kuat membahas tentang tawaran kepada Khofifah untuk masuk dalam Tim Kampanye Nasional/Daerah Bakal Calon Presiden - Wakil Presiden, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Mengingat, Bahlil yang merupakan kader Partai Golkar sempat menjadi salah satu menteri yang mengantar Prabowo - Gibran saat mendaftar sebagai Calon Presiden - Wakil Presiden ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Usai pertemuan, Khofifah sempat menolak untuk memberikan keterangan kepada awak media. "(Pertemuan membahas apa?), wis rek, wis mari rek (sudah-sudah)," jawab Khofifah. Ketika ditanya terkait tawaran menjadi Tim Kampanye Prabowo-Gibran, Khofifah meminta supaya melihat langsung saat diumumkan nanti.

"Yo mene sampean enteni, jenengku ono opo ora, hayo! (Besok anda tunggu, nama saya ada apa nggak)," kata Khofifah. Diketahui, Prabowo-Gibran akan mengumumkan tim kampanyenya pada Kamis (2/11/2023) siang.

Lebih lanjut, Khofifah sempat menjawab kalau pertemuan dengan Bahlil membahas tentang adanya rencana investasi di Jatim. "Pak Bahlil menyampaikan ada investasi besar solar sel di JIIPE, begitu sih," jelasnya.

Baca Juga: Pakar UGM: Potensi Polarisasi Ekstrem di Pemilu 2024 Hampir Nihil

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya