Bantul, IDN Times - Kementerian Pariwisata meresmikan beroperasinya Tourist Information Center (TIC) yang berlokasi di Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) Jawa Pantai Depok, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. Pembangunan ITC sendiri berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) senilai Rp1,7 miliar.
"Di DI Yogyakarta ini, TIC di Kabupaten Bantul yang paling lengkap sarananya dibandingkan TIC di 3 kabupaten lain. Sedangkan di Kota Yogyakarta tidak ada TIC," kata Widayati Bandia, Kabid Destinasi Area III pada Asdep Pengembangan Destinasi Regional II, Kementerian Pariwisata RI di sela-sela peresmian TIC, Selasa (18/6).