Sleman, IDN Times - Pemerintah Kabupaten Sleman secara bertahap akan menurunkan harga minyak goreng di pasar tradisional. Kepala Bidang Perdagangan, Disperindag Kabupaten Sleman Nia Astuti mengatakan saat ini para pedagang pasar masih menyimpan stok minyak goreng yang dibeli dengan harga kulakan yang tinggi.
Menurut Nia, dalam waktu dekat akan digelar operasi pasar di sejumlah titik, dengan jumlah kuota yang disediakan sebanyak 5.400 liter.
"Minyak baru datang dari Semarang besok, mungkin akan kita laksanakan minggu depan," terang Nia, Kamis (20/1/2022).