Borobudur Akan Dikembangkan Menjadi Bali Baru 

Sejumlah fasilitas pendukung di sekitar candi mulai dibangun

Sleman, IDN Times-Pemerintah bakal mengembangkan objek wisata Candi Borobudur menjadi tempat wisata utama. Diharapkan objek wisata itu bisa menjadi Bali Baru untuk dunia pariwisata di Indonesia.

Direktur Teknik dan Infrastruktur PT TWC Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko Mardijono Nugroho, menjelaskan saat ini BUMN tersebut tengah berkoordinasi dengan pemerintah pusat dan daerah untuk menyiapkan Borobudur menjadi tempat wisata utama wilayah Yogyakarta, Solo, dan Semarang (Joglosemar).

Baca Juga: 5 Perbedaan Langgam Candi Jawa Tengah & Jawa Timur, Kenali Yuk!

1. Membangun fasilitas standar internasional

Borobudur Akan Dikembangkan Menjadi Bali Baru gstatic.com

Mardijono Nugroho mengatakan pihaknya sudah menyiapkan fasilitas di sekitar Borobudur agar memenuhi standar internasional.

"Fasilitas termasuk pola ticketing dan penataan lingkungan sudah kami siapkan," katanya ketika ditemui IDN Times pada Rabu (26/6) di Kompleks Candi Prambanan.

2. Telah dibangun 20 Balkondes

Borobudur Akan Dikembangkan Menjadi Bali Baru Doc Pribadi/Holy Kartika

Mardijono Nugroho menjelaskan salah satu fasilitas yang telah dibangun adalah Balai Ekonomi Desa (Balkondes).

"Kami meningkatkan fasilitas seperti Balkondes itu bagian dari pendukung Borobudur. Ada 20 unit Balai Ekonomi Desa (Balkondes) yang sudah dibangun dan dapat mendukung fasilitas di Borobudur," terangnya.

Selain itu, kata Mardijono Nugroho, telah ditenerapkan sistem tiket elektronik (e-ticketing) di Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko. Alih-alih mendapatkan karcis, setiap pengunjung yang datang akan memperoleh kartu khusus untuk membuka gerbang menuju candi setelah membayar secara tunai atau dengan kartu kredit.

3. Membuat perencanaan perjalanan

Borobudur Akan Dikembangkan Menjadi Bali Baru Foto: ANTARA FOTO/Anis Efizudin

Saat ini, kata Mardijono Nugroho tengah dikembangkan trip planner atau perencanaan perjalanan yang memungkinkan terhubungnya satu candi dengan candi yang lain.

"Kita membangun nanti trip planner atau perencanaan perjalanan. Jadi nanti terkoneksi antara Candi Prambanan, Candi Borobudur, dan Joglosemar," ucapnya.

Menurutnya, kebijakan menjadikan Borobudur jadi Bali baru adalah tepat karena dapat mengembangkan pariwisata.

"Kami mendukung karena ini bagian dari pengembangan pariwisata. Apalagi dengan adanya bandara baru di Kulon Progo nanti," katanya

Baca Juga: Ini Daftar Lokasi Kemunculan Embun Es di Dieng, Catat ya!

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya