Arus Lalu Lintas Malioboro Meningkat, Puncak Kemacetan H+1

Kepadatan dimulai sejak Sabtu (1/6)

Yogyakarta, IDN Times - Kepadatan mulai terjadi di Malioboro sejak Sabtu (1/6). Berdasarkan pantauan IDN Times, mobil harus mengantri untuk masuk Malioboro dari arah Gardu Anim sejak siang hingga sore. 

Kepala Pos Pelayanan (Kaposyan) Teteg Malioboro AKP Agung mengatakan hal ini terjadi karena libur bersama telah dimulai. Pihaknya pun menyiapkan beberapa strategi pengaturan lalu lintas agar kondisi jalan tetap lancar.

1. Ramai dari pagi sejak dua hari lalu

Arus Lalu Lintas Malioboro Meningkat, Puncak Kemacetan H+1IDN Times/Nindias Khalika

Agung mengatakan kondisi arus lalu lintas Malioboro yang mulai padat oleh kendaraan sudah terjadi sejak dua hari lalu.

"Arus lalu lintas khususnya yang masuk Malioboro mengalami peningkatan dari dua hari kemarin. Hal ini karena libur panjang telah dimulai," katanya.

Meski mulai ramai, ia mengatakan puncak kepadatan lalu lintas Malioboro akan terjadi pada H+1 Lebaran 2019.

"Untuk arus Malioboro mungkin kepadatan akan terjadi nanti pada saat H+1. Dimungkinkan warga yang nanti warga yg sudah silahturahmi akan mengunjungi Malioboro," ucapnya.

2. Rencana pengaturan lalu lintas

Arus Lalu Lintas Malioboro Meningkat, Puncak Kemacetan H+1IDN Times/Holy Kartika

Agar lalu lintas di jalan tetap lancar, Agung menerangkan bakal menerapkan rekayasa lalu lintas apabila terjadi kepadatan di Jembatan Kleringan dan simpang Kafe Legend.

"Nanti apabila arus padat, mulai dari Jembatan Kleringan itu sudah dilakukan penutupan arus. Kendaraan diputar melalui Gor Kridosono. Apabila ada kepadatan lagi nanti di simpang Legend itu juga akan kami lakukan selective priority atau buka tutup arus lalu lintas yang masuk Malioboro," jelasnya.

3. Rekayasa lalu lintas yang lain

Arus Lalu Lintas Malioboro Meningkat, Puncak Kemacetan H+1acc.co.id

Tak hanya dua lokasi di atas, Agung mengatakan beberapa  titik akses masuk ke objek wisata Malioboro juga bakal diterapkan rekayasa lalu lintas jika terjadi kepadatan. 

"Ada beberapa titik yang sudah disiapkan oleh  Kapolresta maupun Kasatlantas. Di Gardu Anim itu akan dilakukan rekayasa apabila ada kepadatan yg masuk ke Malioboro. Di simpang Hotel Melia Purosani itu juga jika ada kepadatan yg mengarah ke Jalan Mataram ke utara. Juga di Gondomanan, simpang Jlagran, simpang Pasar Kembang, maupun simpang PKY sampai ke wilayah simpang Wirobrajan," terangnya.

4. Dibantu TNI dan Linmas

Arus Lalu Lintas Malioboro Meningkat, Puncak Kemacetan H+1IDN Times/Nindias Khalika

Agung menjelaskan pihaknya dibantu oleh TNI, Linmas, dan anggota Pramuka untuk menjaga dan memberikan pelayanan di Posko Teteg Malioboro. Adanya gabungan personel ini bertujuan untuk menjamin keamanan juga kelancaran arus lalu lintas selama Lebaran 2019.

"Petugas dari kami ada 12 setiap regu. Ada juga bantuan dari TNI, Linmas, dan pramuka. Jadi itu kami kerja sama buat sama-sama memberikan pelayanan," katanya.

Baca Juga: 4 Tips Hindari Kemacetan di Yogya Saat Libur Lebaran

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya