Sleman, IDN Times - Sejumlah mal di Sleman mulai melakukan persiapan untuk menyambut konsumen. Public Relations Sleman City Hall (SCH) Uray Dewi menjelaskan sejumlah persiapan yang dilakukan mulai dari tanda pembatasan, kesiapan karyawan hingga skema masuk ke mal.
Menurut Uray, saat ini yang diutamakan adalah melakukan protokol kesehatan saat mal diperbolehkan buka kembali. Untuk mendukung hal tersebut, sarana prasarana telah disiapkan. Petugas pun akan memperketat pengawasan bagi para pengunjung.