Sleman, IDN Times - Di momen Natal dan Tahun Baru (Nataru), Dinas Pariwisata (Dinpar) Kabupaten Sleman menargetkan sebanyak 500 ribu kunjungan wisatawan. Target tersebut untuk melengkapi target kunjungan wisatawan selama 2019, yang mencapai 10 juta wisatawan.
Sudarningsih, Kepala Dinas Pariwisata Sleman menyebutkan, di Sleman sendiri memiliki berbagai potensi wisata, diantaranya wisata candi, alam, kuliner, budaya, desa wisata.
Menurutnya, sampai dengan bulan November 2019, target wisatawan di Kabupaten Sleman sudah mencapai 9,4 juta wisatawan. Hal tersebut akan melengkapi target di tahun 2019 yang mencapai 10 juta wisatawan.