Bantul, IDN Times - Upacara bendera peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-75 yang digelar di kawasan Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Piyungan, Kabupaten Bantul, pada Senin (17/8/2020) terbilang istimewa. Pesertanya tidak saja dari anggota paguyuban pemulung TPST Piyungan tetapi juga diikuti oleh keluarga eks keluarga narapidana teroris (napiter).
Ada lima eks anggota keluarga napiter yakni Wakil Keluarga Ketua Yayasan Lingkar Perdamaian Yogyakarta Muhammad In Am, Saifudin Fajar, serta Abu Akas dan Hasan. Bertindak sebagai pembina upacara Kabid Humas Polda DIY, Kombes Pol Yulianto dan pimpinan upacara M Yusuf.
