Penemuan Jenazah di Jalan Jogja-Wates, Diduga Korban Tabrak Lari

Korban ditemukan meninggal di daerah Sedayu, Bantul

Bantul, IDN Times - ‎Seorang pejalan kaki ditemukan meninggal di Jalan Raya Yogyakarta--Wates, tepatnya di Padukuhan Jambon, Kalurahan Argosari, Kapanewon Sedayu, Kabupaten Bantul, pada Kamis (27/10/2022) sekitar pukul 05.30 WIB. Diduga korban meninggal akibat tabrak lari. Pelaku tabrak lari masih didalami oleh penyidik.

1. Korban ditemukan oleh warga di sekitar kejadian tabrak lari‎

Penemuan Jenazah di Jalan Jogja-Wates, Diduga Korban Tabrak LariLokasi penemuan jenazah yang diduga sebagai korban tabrak lari di Jalan Jogja-Wates. (Dok. Polres Bantul)

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry, mengatakan terungkapnya musibah yang menimpa korban berjenis kelamin laki-laki tanpa identitas itu berawal dari laporan warga. Warga menemukan seorang laki-laki yang diduga korban tabrak lari dalam kondisi meninggal telentang di selatan jalan.

"Mendapatkan laporan tersebut piket Unit Lantas Polsek Sedayu mendatangi lokasi kejadian kecelakaan yang diduga tabrak lari," katanya, Kamis (27/10/2022).

Baca Juga: Pelajar SD Meninggal Usai Tenggelam di Waduk Sermo‎

2. Jenazah korban selanjutnya dikirim ke rumah sakit‎

Penemuan Jenazah di Jalan Jogja-Wates, Diduga Korban Tabrak LariJenazah korban tabrak lari Jalan Jogja-Wates. (Dok. Polres Bantul)

Jeffry melanjutkan, setelah tiba di lokasi, petugas kemudian mengevakuasi korban ke RSUP dr. Sardjito, Yogyakarta. Petugas selanjutnya melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), mencatat saksi hingga mengamankan barang bukti.

"Dari olah TKP korban diketahui tidak membawa atau tidak ditemukan identitasnya," ujarnya.

3. Hasil pemeriksaan identitas oleh petugas, korban adalah warga Kulon Progo‎

Penemuan Jenazah di Jalan Jogja-Wates, Diduga Korban Tabrak LariIdentitas korban tabrak lari Jalan Jogja-Wates. (Dok. Polres Bantul)

Jeffry menjelaskan setelah dilakukan identifikasi lebih lanjut, diketahui korban bernama Wahono (57), warga Balong VI RT 41, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo.

"Hasil pemeriksaan identitas korban adalah warga Samigaluh, Kulon Progo," ungkapnya.

Pihak penyidik saat ini masih mengumpulkan informasi dari saksi-saksi yang mengetahui kejadian tabrak lari hingga menyebabkan korban meninggal dunia. Termasuk untuk menemukan pelaku tabrak lari dan kendaraan yang digunakan dengan mengumpulkan rekaman CCTV yang mungkin ada di sekitar lokasi kejadian.

"Korban meninggal dengan luka cedera berat dibagian kepala dan patah tulang tangan," ungkapnya.‎

Baca Juga: Nenek di Kulon Progo Tewas Tertabrak Kereta Api Bandara YIA 

Hironymus Daruwaskita Photo Community Writer Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya