Hiu Tutul Terdampar di Pantai Parangtritis Akhirnya Dikubur

Kejadian hiu tutul terdampar di Parangtritis baru 1 kali

Bantul, IDN Times - ‎Seekor ikan hiu tutul terdampar di Pantai Parangtritis Kabupaten Bantul pada Kamis (16/11/2023) akhirnya mati. Ikan dengan panjang sekitar lima meter tersebut menjadi tontonan dari warga dan wisatawan.

1. Pertama kali diketahui wisatawan‎

Hiu Tutul Terdampar di Pantai Parangtritis Akhirnya DikuburKoordinator SAR Satlinmas Wilayah III, Kabupaten Bantul, Muhammad Arief Nugraha.(IDN Times/Daruwaskita)

Koordinator SAR Satlinmas Wilayah III, Kabupaten Bantul, Muhammad Arief Nugraha mengatakan ikan hiu terdampar pertama kali ditemukan oleh wisatawan, yang sedang asyik bermain air. Selanjutnya temuan tersebut diberitahukan kepada anggota SAR Satlinmas yang sedang berjaga.

"Sejumlah petugas kemudian memberitahukan adanya ikan hiu yang terdampar ke Pantai Parangtritis kepada BKSDA dan Kementerian Keluatan dan Perikanan," ucapnya.

2. Hiu dikubur di tempat penemuan

Hiu Tutul Terdampar di Pantai Parangtritis Akhirnya DikuburIkan hiu terdampar di Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul.(IDN Times/Daruwaskita)

Saat ditemukan, hiu dalam kondisi masih hdup. Selang beberapa saat, hewan mamalia tersebut mati. 

"Saat ditemukan kondisi ikan hiu masih dalam kondisi bagus, belum mengeluarkan bau bangkai. Diduga ikan hiu mati belum lama," ungkapnya.

Menggunakan alat berat ekskavator, ikan hiu dievakusi ke daratan dan dikubur tak jauh dari lokasi ditemukan. "Ya langsung dikubur dengan alat berat," ucapnya.

Baca Juga: Seekor Hiu Tutul Terdampar di Pantai Parangtritis Bantul

3. Kasus pertama di pantai selatan Bantul ‎

Hiu Tutul Terdampar di Pantai Parangtritis Akhirnya DikuburSeekor ikan hiu tutul terdampar di Pantai Parangtritis.(Dok.SAR Satlinmas Wilayah III Bantul)

Tahun ini, temuan ikan hiu terdampar baru satu kali terjadi di Pantai Selatan Bantul. Namun di Pantai Selatan Kulon Progo, kejadian hiu tutul terdampar pernah terjadi di awal tahun 2023.

"Kalau di sepanjang pantai selatan di Bantul ya baru kali ini ada ikan hiu terdampar di pantai," pungkasnya.‎

Hironymus Daruwaskita Photo Community Writer Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya