Pengusaha Kreatif Jaya Buka Jalan Pengusaha Jogja Bertemu Investor

Permodalan kerap jadi tantangan pengusaha Jogja

Yogyakarta, IDN Times - Pelaku bisnis kreatif banyak lahir di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), sayangnya pemodalan kerap menjadi tantangan. Pengusaha Kreatif Jaya (PKJ) mempertemukan investor kelas nasional dengan para pelaku bisnis di DIY, melalui acara Meet The Investors, di Jogja Expo Center (JEC), Minggu (3/3/3034).

"Melalui acara ini, kami berupaya untuk memperkenalkan dan membawa ekosistem investasi yang biasanya terpusat di Jakarta ke Yogyakarta. Ini menjadi langkah penting untuk memfasilitasi pertumbuhan bisnis dan industri kreatif di kota ini, yang sering kali terkendala oleh akses dan perbedaan dalam bahasa serta budaya," ujar Ketua Panitia Meet The Investors by PKJ, Ridha Perwira.

Diharapkan venture capital dan lembaga keuangan bisa langsung menghubungi talent-talent pengusaha di Jogja. "Dengan inisiasi ini kami harap baik ekosistem bisnis, jumlah profesional, perputaran ekonomi Yogyakarta, dan daya beli masyarakat bisa naik secara signifikan," ucap Ridha.

1. Pelaku usaha berkesempatan pitching langsung dengan investor

Pengusaha Kreatif Jaya Buka Jalan Pengusaha Jogja Bertemu InvestorMeet The Investors, di Jogja Expo Center (JEC), Minggu (3/3/3034). (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Founder PKJ, Hedar Alaydrus menambahkan dengan acara ini para pelaku usaha kreatif di DIY bisa terhubung dan memiliki akses pada investor atau venture capital. "Jogja potensi besar banget, apalagi di industri kreatifnya banyak banget. Adanya ini orang Jogja mulai punya akses," ujar Hedar.

Hedar menyebut dengan sesi speed dating pelaku usaha memiliki kesempatan melakukan pitching langsung dengan investor. Namun, lebih dari itu, pengusaha bisa mengetahui apa kekurangan dari usahanya dimata investor. 

Diketahui acara ini akan menampilkan tiga tema seminar yang berbeda, 'Unlocking Venture Funding Secrets And How To Valuate Your Business', lalu 'Defining Your Strenghts & Crafting the Perfect Pitch Deck', kemudian 'Growth Strategies for Yogyakarta's Creative Businesses'. Selain itu, akan ada sesi Speed Dating di mana 50 bisnis terpilih akan memiliki kesempatan untuk melakukan pitching langsung kepada investor-investor yang hadir, serta sesi networking yang memungkinkan para peserta untuk membangun networking langsung secara intim dengan investor, lembaga keuangan, pemerintah, ataupun sesama pebisnis dan pengusaha.

2. Akses pemodalan kerap jadi tantangan pengusaha

Pengusaha Kreatif Jaya Buka Jalan Pengusaha Jogja Bertemu InvestorMeet The Investors, di Jogja Expo Center (JEC), Minggu (3/3/3034). (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Founder INDMIRA & JALA Tech, Aryo Wiryawan menyebut potensi industri kreatif di Jogja sangat besar, tidak hanya digital, tapi juga craft, art dan lainnya.

"Semua itu bisa dihubungkan dengan ekosistem supaya lebih besar. Ada investor, pasar, ada regulator itu penting. Harapannya event ini menjadi titik awal, bukan tujuan, supaya para peserta punya akses dan berani keluar," ungkapnya.

Pengusaha pun bisa mengetahui bagaimana mendapat modal. "Jadi kalau butuh modal gak cuma pinjam pakde, tetangga, bank, tapi juga ada venture capital," ujar Aryo.

Baca Juga: 9 Agenda Wisata Jogja Maret 2024, Catat Tanggal dan Tempatnya!

3. Venture capital melihat potensi besar di Jogja

Pengusaha Kreatif Jaya Buka Jalan Pengusaha Jogja Bertemu InvestorJumpa pers Meet The Investors, di Jogja Expo Center (JEC), Minggu (3/3/3034). (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Dari venture capital menyambut baik kegiatan ini, salah satunya Trihill Capital. "Kami excited mewakili venture capital atau investor diundang acara ini. Melihat sisi baru dari pengusaha Jogja," kata Trihill Capital Community Lead, Jesslyn Gunawan.

"Pembicaraan lebih baru, bisnis yang dihandle apa, market seberapa besar. Kemudian kenapa kita melihat anda pengusaha bisa jadi orang terbaik yang mengcapture oppurtunity ini," imbuhnya.

Baca Juga: Untuk Pertama dan Terakhir Kalinya, Sum 41 Mengguncang Yogyakarta

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya