Hari Ini Terakhir Pendaftaran Jalur Keberagaman dan 3T di UIN SUKA 

UIN Sunan Kalijaga, PTKIN pertama buka jalur keberagaman

Sleman, IDN Times - Hari ini, Jumat (9/6/2023) adalah hari terakhir pembukaan Jalur Mandiri Portofolio Keberagaman dan Tertinggal, Terdepan, dan Terluar (3T) UIN Sunan Kalijaga.

Jalur ini ditujukan untuk calon mahasiswa nonmuslim, dengan tidak memandang suku, agama, ras, dan golongan, serta untuk 3T. Pendaftaran hari ini dibuka hingga pukul 23.59 WIB. 

Jalur ini sebagai wujud nyata kampus dalam menjaga keberagaman dan kebhinekaan bangsa di tengah banyaknya perbedaan. Kampus UIN Sunan Kalijaga dengan sejarah panjang yang sejak dulu berkomitmen pada nilai-nilai keberagaman.

Dosen Prodi Teknik Industri yang juga merupakan Tim Admisi UIN Sunan Kalijaga, Ni Kadek Pujiani Dewi, menyebut kampus UIN Sunan Kalijaga tidak ada diskriminasi. Ni Kadek yang beragama Hindu sangat senang mengajar mahasiswa dengan berbagai latar belakang yang berbeda suku, budaya, dan agama. “Saya tetap bisa bekerja dengan nyaman dan diterima baik oleh teman-teman baik dosen maupun tenaga pendidik,” ujarnya, Jumat (9/6/2023).

1. Simbol hadirnya keberagaman

Hari Ini Terakhir Pendaftaran Jalur Keberagaman dan 3T di UIN SUKA Jalur keberagaman UIN Sunan Kalijaga. (Dok. Istimewa)

Begitu pula, kesan yang diungkap oleh seorang mahasiswa yang beragama Katolik, Suster Ambrosia Maria Mangga. Ia merasakan suasana keberagaman, namun tetap harmonis di kampusnya. Sebagai biarawati, sebelumnya tidak pernah mendengar bahkan mengenal kampus UIN Sunan Kalijaga. Akhirnya ia tertarik kuliah di UIN Sunan Kalijaga mengambil Prodi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Ilmu Budaya.

"Saat itu, sempat terbersit di benak saya, apakah saya mampu, sanggup atau bisa? Tapi kata-kata itu akhirnya memantapkan hati bahwa kita satu, kita toleransi, kita solidaritas. Dari kata tersebut akhirnya saya masuk dan hidup dalam keluarga besar UIN Sunan Kalijaga yang ikut membentuk saya menjadi pribadi yang profesional, tangguh, dan berani berdiri sendiri dalam payung UIN Sunan Kalijaga yang kokoh untuk merajut cita-cita,” kata Suster Ambrosia.

Menurutnya, UIN Sunan Kalijaga merupakan rumah pendidikan yang menjadi salah satu simbol hadirnya keberagaman. Mahasiswa yang menempuh pendidikan di kampus UIN Sunan Kalijaga berasal dari latar belakang yang berbeda. Tumbuh dan bergaul dalam budaya yang berbeda pula tanpa sekat. Perbedaan inilah yang menjadikan kampus UIN Sunan Kalijaga sebagai tempat merajut kebhinekaan, dan mempererat persatuan serta kesatuan bangsa.

“Perbedaan keyakinan tidak menjadi alasan untuk saya. Justru saya dan teman-teman yang lain merangkul perbedaan itu sebagai suatu keindahan yang Tuhan titipkan untuk saya. Saya mengapresiasi terhadap ekosistem akademik kampus ini. Karena itu, saya mengajak kaum muda yang telah lulus SMA sederajat, dan para camaba yang beragama non muslim serta dari daerah 3T untuk mendaftar PMB melalui Jalur Mandiri Portofolio Keberagaman dan 3T,” ajaknya.

2. Persyaratan jalur keberagaman dan 3T

Hari Ini Terakhir Pendaftaran Jalur Keberagaman dan 3T di UIN SUKA Ilustrasi Bhinneka Tunggal Ika (IDN Times/Mardya Shakti)

UIN Sunan Kalijaga merupakan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang pertama kali membuka Jalur Mandiri Portofolio Keberagaman dan 3T. 

Adapun persyaratan Jalur Portofolio Keberagaman dan 3T adalah:

  1. Lulusan SMA/MA/SMK/MAK/Pesantren Mu’adalah atau yang sederajat
  2. KTP Non Muslim atau KTP domisili 3T bagi yang berasal dari daerah Tertinggal, Terdepan, dan Terluar
  3. Mengupload surat rekomendasi pimpinan organisasi keagamaan/masyarakat Mengupload esai bertema Keberagaman
  4. Mengupload statement of purpose, dan mengisi formulir pendaftaran hingga cetak kartu peserta melalui laman admisi.uin-suka.ac.id setelah melakukan pembayaran

Baca Juga: Simak 3 Jalur Mandiri Masuk UIN Sunan Kalijaga

3. Saat ini UIN juga membuka jalur mandiri prestasi

Hari Ini Terakhir Pendaftaran Jalur Keberagaman dan 3T di UIN SUKA UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (Dok. UIN Sunan Kalijaga)

Jadwal ini juga bersamaan dengan pendaftaran Jalur Mandiri Prestasi, yang ditujukan untuk camaba yang memiliki prestasi kejuaraan individu di bidang seni, olahraga, keagamaan atau hafalan al-Qur’an minimal 26 juz. Syaratnya camaba melampirkan ijazah sekolah dan sertifikat juara 1-3 tingkat nasional yang dikeluarkan oleh Kementerian/Lembaga Negara Republik Indonesia atau sertifikat tahfiz selama di bangku SMA/sederajat.

 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya