450 Penari Ramaikan Hari Tari Sedunia di Acara Jogja Joged 2023   

Jogja Joged 2023 akan dipusatkan di Kabupaten Kulon Progo

Yogyakarta, IDN Times - Sebanyak 450 seniman tari lintas generasi di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bakal menyemarakkan gelaran Jogja Joged untuk memperingati Hari Tari Dunia 2023, Sabtu(29/4/2023).

Kepala Dinas Kebudayaan DIY Dian Lakshmi Pratiwi dalam keterangannya di Yogyakarta, Kamis, mengatakan selain penari lokal, seniman mancanegara asal Jepang, Ekuador, dan Jerman bakal menari dengan mengusung tema kearifan lokal.

"Momen luar biasa bagi DIY ini bertujuan menjadi ajang silaturahmi seniman tari, sekaligus menguatkan dan meyakinkan diri, komunitas, dan kita selaku area wilayah budaya," ujar Kepala Dinas Kebudayaan DIY Dian Lakshmi Pratiwi, Kamis (27/4/2023). 






1. Alasan peringati Hari Tari Sedunia

450 Penari Ramaikan Hari Tari Sedunia di Acara Jogja Joged 2023   Ilustrasi Tugu Pal Putih Yogyakarta (ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah)

Alasan peringatan Hari Tari Sedunia, menurut Dian, sebagai karena Jogja sebagai salah satu kota budaya sekaligus bagian dari masyarakat tari dunia, perlu melakukan apresiasi perayaan Hari Tari Internasional tersebut.

"Seni tari menjadi bagian yang penting serta berkontribusi meningkatkan dan mengembangkan kebudayaan di DIY," ujar Dian.

2. Bakal dipusatkan di Kulon Progo

450 Penari Ramaikan Hari Tari Sedunia di Acara Jogja Joged 2023   google, instagram

Jogja Joged 2023 akan dipusatkan di Kabupaten Kulon Progo setelah sebelumnya digelar di Kota Yogyakarta pada 2021 dan Bantul pada 2022.

Rangkaian Jogja Joged 2023, akan didahului sarasehan Ngomong Joged dari Tari Menyapa Dunia dengan menghadirkan para maestro yakni RM Pramutomo, Bambang Paningron, dan Didik Nini Thowok, di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta (TBY) pada Jumat (28/4/2023) pukul 13.00 - 16.30 WIB.

Selanjutnya Jogja Joged akan mengangkat salah satu kesenian rakyat Kulon Progo yaitu Tari Angguk di Taman Budaya Kulon Progo pada Sabtu (29/4/2023) pukul 12.00 hingga 22.00 WIB.

Baca Juga: Liburan di Malioboro, Pemkot Minta Wisatawan Naik Kendaraan Umum 

Baca Juga: 12 Tempat Parkir dekat Malioboro, Tarif Dijamin Resmi

3. 450 seniman bakal bergabung

450 Penari Ramaikan Hari Tari Sedunia di Acara Jogja Joged 2023   IDN Times/Tunggul Kumoro

Ketua Panitia Jogja Joged 2023 Acun Kuncoro Dewo menuturkan panitia telah berkoordinasi dengan seniman tari DIY yang totalnya berjumlah 450 orang.

"Kami ingin memberikan warna baru dari Yogyakarta sehingga pergerakan ini harus bersama-sama dengan tujuan Jogja menyapa dunia, khususnya di bidang seni budaya," katanya.

Baca Juga: 6 Kuliner dan Wisata di Jalur Lebaran Jogja 2023 Versi Ditjen Hubdar 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya