Relawan Bencana di Bantul Galang Donasi Korban Gempa Bumi Cianjur

Relawan Bantul telah mendirikan dapur umum di Cianjur

Bantul, IDN Times - ‎Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Kabupaten Bantul mengumpulkan donasi setelah tim asesmen melaporkan kebutuhan warga di lokasi bencana gempa bumi Cianjur.

1. Korban gempa bumi butuhkan tenaga medis hingga kebutuhan bayi

Relawan Bencana di Bantul Galang Donasi Korban Gempa Bumi CianjurKetua FPRB Bantul, Waljito. IDN Times/Daruwaskita

Ketua FPRB Kabupaten Bantul, Waljito mengatakan hasil laporan tim asesmen, korban gempa bumi membutuhkan tenaga medis, selimut, alat mandi, keperluan anak hingga mobil ambulans beserta obat-obatan ringan.

"Untuk sembako juga masih dibutuhkan sebab bantuan belum semua merata. Hal ini disebabkan kondisi wilayah di pelosok yang berada di pegunungan atau bukit belum semuanya dijangkau," ujarnya, Kamis (24/11/2022).

2. Dapur umum relawan Bantul sudah beroperasi‎

Relawan Bencana di Bantul Galang Donasi Korban Gempa Bumi CianjurIlustrasi dapur umum.(IDN Times/Galih Persiana)

Waljito mengatakan dapur umum dari relawan kebencanaan Bantul di Cianjur sudah mulai beroperasi. Dapur ini untuk membantu warga memenuhi kebutuhan makan sehari-sehari.

"Dapur umum dari kemarin sudah beroperasi dan ini bisa membantu warga atau korban yang mengungsi untuk kebutuhan makan sehari-hari," ungkapnya.

Selain mengirimkan tenaga medis, ambulans dan personel relawan di bawah koordinasi PMI Bantul, truk berisi air bersih dan kebutuhan lainnya turut dikirim ke Cianjur. Waljito menyerukan jika terdapat warga yang ingin berdonasi dalam dikirimkan melalui FPTB Bantul.

"Warga yang ingin berdonasi baju belum sangat mendesak. Donasi bisa dalam bentuk uang dikirim atau ditransfer melalui rekening bersama milik FPRB Bantul. Nanti Pak Sekda akan membuat surat edaran terkait donasi untuk korban gempa bumi di Cianjur," pungkas Waljito.‎

Baca Juga: UGM Kirim Tim Respon Cepat, Bantu Penanganan Gempa Bumi Cianjur

3. Masyarakat juga bisa memberikan donasi barang yang dibutuhkan korban melalui FPRB‎

Relawan Bencana di Bantul Galang Donasi Korban Gempa Bumi CianjurIlustrasi bantuan korban bencana.(Dok.Istimewa)

Lebih lanjut Waljito terkait warga yang akan memberikan bantuan berupa sembako, selimut, baby kids hingga peralatan mandi nantinya akan dikoordinasikan penuh oleh Pemda Bantul melalui BPBD Bantul.

"Meski demikian warga yang ingin membantu bisa melalui FPRB yang nantinya bantuan akan dikumpulkan menjadi di BPBD Bantul. Untuk nantinya dikirim ke Cianjur,"ungkapnya.‎

Baca Juga: Besok Konser Denny Caknan, Polres Bantul Tutup Sejumlah Ruas Jalan  

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya