Plafon Kelas SDN di Bantul Runtuh, 3 Murid Dilarikan ke Puskesmas

Plafon runtuh diduga akibat air hujan

Bantul, IDN Times - Plafon ruangan kelas IV DN Terban, Padukuhan Cangkring, Kalurahan Sidomulyo, Kapanewon Bambanglipuro, runtuh menimpa tiga siswa. Ketiganya saat kejadian sedang berada di ruangan kelas, segera dilarikan ke Puskesmas Bambanglipuro.

1. Plafon kelas runtuh saat hujan lebat

Plafon Kelas SDN di Bantul Runtuh, 3 Murid Dilarikan ke PuskesmasKepala Sekolah SDN Terban, Maria Titik Marsiswadi.(IDN Times/Daruwaskita)

Kepala Sekolah SDN Terban, Maria Titik Marsiswadi mengatakan, peristiwa plafon di ruangan kelas IV runtuh terjadi sekitar pukul 06.45 WIB. Saat kejadian, hujan lebat terjadi di wilayah tersebut.

"Dugaan sementara plafon runtuh akibat hujan yang berlangsung beberapa hari. Kemudian ada atap yang bocor, sehingga air meresap dalam plafon dan menyebabkan plafon runtuh seluruhnya," ucapnya, Jumat (19/2/2024).

2. Tiga murid pulang ke rumah

Plafon Kelas SDN di Bantul Runtuh, 3 Murid Dilarikan ke PuskesmasPlafon di ruangan kelas IV SDN Terban Bantul runtuh timpa siswa.(Dok.Istimewa)

Saat kejadian, terdapat tiga murid yang berada di dalam kelas. Satu murid duduk di kursi dan dua lainnya bermain di lantai kelas.  "Siswa yang duduk di kursi kepalanya tertimpa runtuhan plafon. Sedangkan dua murid lainnya yang bermain di lantai bagian punggungnya yang tertimpa plafon," kata Titik. 

Kondisi tiga muridnya setelah mendapatkan perawatan media di puskesmas, langsung diperbolehkan pulang. 

Baca Juga: Kasus Kereta Tertemper Terjadi lagi, Daop 6 Ingatkan Warga Waspada

3. Sementara pembelajaran dilakukan jarak jauh

Plafon Kelas SDN di Bantul Runtuh, 3 Murid Dilarikan ke PuskesmasPlafon di ruangan kelas IV SDN Terban Bantul runtuh timpa siswa.(Dok.Istimewa)

Pasca kejadian, seluruh siswa SDN Terban yang berjumlah 67 siswa dipulangkan dan dilakukan pembelajaran jarak jauh. "Tadi Pak Kepala Disdikpora Bantul meninjau lokasi dan sepakat untuk sementara seluruh siswa belajar jarak jauh. Saat ini seluruh runtuhan plafon sudah dibersihkan dari ruangan kelas," pungkasnya.

Baca Juga: Sinopsis Film Bu Tejo Sowan Jakarta, Bikin Geger Ibu Kota!

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya