Momen Libur Lebaran, Gunungkidul Dikunjungi 176.631 Turis

Objek wisata pantai paling banyak dikunjungi wisatawan

Intinya Sih...

  • Jumlah wisatawan selama libur dan cuti Lebaran 2024 mencapai 176.631 orang, melebihi target yang ditetapkan.
  • Puncak kunjungan terjadi pada Sabtu (13/4/2024) dengan total kunjungan mencapai 52.793 wisatawan.
  • Kunjungan paling banyak terjadi di kawasan pantai Baron dan sekitarnya, mampu memperoleh pendapatan asli daerah (PAD) Rp2,08 miliar.

Gunungkidul, IDN Times - Selama libur dan cuti Lebaran 2024, Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul mencatat jumlah wisatawan yang berkunjung mencapai 176.631 orang. Jumlah tersebut telah melebihi dari yang ditargetkan sebanyak 136.205 orang.

"Kunjungan saat libur dan cuti Lebaran 2024 sudah melebihi target," ucap Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul, Oneng Windu Wardana, Selasa (16/5/2024).

1. Puncak kunjungan wisata terjadi pada Sabtu 14 April 2024

Momen Libur Lebaran, Gunungkidul Dikunjungi 176.631 TurisPantai Indrayanti (Instagram.com/pantaiindrayantii)

Menurut Oneng, setelah berakhirnya libur dan cuti Lebaran pada Senin (15/5/2024) kemarin, jumlah wisatawan pada Selasa (16/5/2024) sudah kembali normal seperti hari biasa. "Untuk saat ini kunjungan sudah normal, ada peningkatan tidak begitu signifikan," ujarnya.

Oneng menjelaskan puncak kunjungan terjadi pada hari Sabtu (13/4/2024) dengan total kunjungan mencapai 52.793 wisatawan. "Meski libur sekolah masih ada, tetapi tidak banyak seperti libur Lebaran kemarin," terangnya.

2. Raih PAD Rp2,08 miliar dari sektor pariwisata

Momen Libur Lebaran, Gunungkidul Dikunjungi 176.631 TurisIlustrasi mata uang (IDN Times/Aditya Pratama)

Dengan kunjungan wisatawan sebanyak 176.631 orang, Pemkab Gunungkidul mampu memperoleh pendapatan asli daerah (PAD) mencapai Rp2,08 miliar.

"Kunjungan paling banyak tetap kawasan pantai Baron dan sekitarnya. Untuk sisi barat seperti paralayang dan Obelix memang terjadi peningkatan kunjungan," kata Oneng.

Baca Juga: PHRI DIY Ungkap Penyebab Turunnya Okupansi Hotel di Libur Lebaran 

3. Pemkab dorong adanya investasi di sektor pariwisata

Momen Libur Lebaran, Gunungkidul Dikunjungi 176.631 TurisBupati Gunungkidul, Sunaryanta.(Dok.Diskominfo Gunungkidul))

Sementara itu Bupati Gunungkidul, Sunaryanta mengatakan jika pihaknya terus mendorong agar investasi pariwisata meningkat. Sehingga bisa menarik wisatawan, dengan harapan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat.

"Namun demikian untuk membangun kawasan wisata tidak mudah, butuh proses," katanya.

 

Baca Juga: Jalur Semin dan Rongkop Gunungkidul, Jadi Jalan Alternarif Pemudik

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya