Di Bulan Ramadan, Nelayan Pantai Samas Panen Tangkapan Udang Jerbung

Harga satu kilogram udang jerbung Rp100 ribu

Bantul, IDN Times - ‎Bulan Ramadan menjadi berkah bagi nelayan Pantai Samas, Kabupaten Bantul. Pasalnya tangkapan ikan hasil cukup menjanjikan yakni udang jerbung yang harganya mencapai Rp100 ribu per kilogram.

1. Udang jerbung mulai muncul di pantai Bantul‎

Di Bulan Ramadan, Nelayan Pantai Samas Panen Tangkapan Udang JerbungUdang jerbung hasil tangkapan nelayan Pantai Samas.(IDN Times/Daruwaskita)

Salah satu nelayan Pantai Samas, Yuli mengatakan sejak awal pekan, udang jerbung mulai muncul di kawasan pantai selatan Bantul dan menjadi buruan nelayan dengan jaring jenis kanyut.

Nelayan saat ini juga berburu ikan bawal yang harganya untuk kualitas super (satu ikan dengan bobot lima ons) dihargai Rp200 ribu per kilogramnya.

"Hari ini saya beruntung dapat tangkapan udang jerbung sekitar lima kilogram. Selain itu masih ada jenis ikan lainnya," ujar Yuli, Minggu (3/4/2022).

2. Ikan bawal dan ikan layur juga diburu nelayan‎

Di Bulan Ramadan, Nelayan Pantai Samas Panen Tangkapan Udang JerbungIkan bawal laut.(IDN Times/Daruwaskita)

Yuli menjelaskan hampir semua nelayan di Pantai Samas memiliki jaring kanyut, selain jaring sirang ataupun jenis ciker yang digunakan untuk menangkap ikan jenis bawal dan layur.

"Kadang ada nelayan yang bawa jaring kanyut dan sirang. Jenis ikan yang diburu ya udang jerbung dan ikan bawal. Untuk ikan layur harus membawa jaring ciker," tuturnya.

Baca Juga: Dulu Tenar, Pantai Samas Kini Cuma Disinggahi Pelancong Nyasar

3. Udang jerbung banyak disajikan di restoran

Di Bulan Ramadan, Nelayan Pantai Samas Panen Tangkapan Udang Jerbunginstagram.com/christina_leny

Sumberejo yang sehari-hari juga menjadi nelayan di Pantai Samas mengatakan ikan bawal dan udang jerbung menjadi penyelamat saat ini. 

"Kalau layur, bawal sudah muncul akhir tahun 2021 yang lalu, namun untuk udang jerbung baru muncul dalam beberapa hari terakhir ini," ucap Toklok yang merupakan panggilan Sumberejo.

Udang jerbung, menurut Toklok malah tidak laku dijual di pasar tradisional dan pasar ikan laut, namun justru laris untuk konsumsi restoran dan pabrik ekspor.

"Ya kalau cari udang jerbung di pasar ikan tidak mungkin ada karena tidak dijual ke pasar ikan," terangnya.‎

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya