Sleman, IDN Times - Cucu Sri Sultan Hamengku Buwono X, RM Gustilantika Marrel Suryokusumo, mengajak masyarakat Sleman untuk mendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 2, Harda Kiswaya-Danang Maharsa pada Pilkada 2024 ini. Ajakan Marrel disampaikan saat acara Deklarasi dan Konsolidasi Relawan Pemenangan Harda Kiswaya-Danang Maharsa di Padukuhan Pojok, Harjobinangun, Pakem.
Marrel menilai pasangan Harda-Danang adalah sosok berintegritas dan berkomitmen kuan sehingga cocok untuk memimpin Sleman, melihat berbagai persoalan yang perlu penanganan serius di wilayah tersebut.
"Belakangan ini banyak kasus yang mencuat di Sleman, mulai dari masalah Tanah Kas Desa (TKD) hingga dugaan penyalahgunaan wewenang oleh oknum perangkat pemerintahan. Sleman membutuhkan pemimpin seperti Harda Kiswaya yang bisa memimpin dengan benar, bukan asal-asalan," tegas Marrel.