Jogja, IDN Times - Memerintah sejak tahun 1755 sampai 1792, Sri Sultan Hamengkubuwono I menjadi pendiri dari Kesultanan Yogyakarta. Ia sekaligus menjadi raja pertama yang memimpin Yogyakarta pada masa itu.
Ia juga dikenal dengan nama Pangeran Mangkubumi, lho. Semasa hidupnya, Sri Sultan Hamengkubuwono I ini dikenal pandai dalam mengolah keprajuritan.
Tentunya ada beberapa hal menarik lainnya tentang Sri Sultan Hamengkubuwono I ini. Simak biografi Sri Sultan Hamengkubuwono I di sini, ya!