Sleman, IDN Times - Band Pop Punk KARNAMEREKA yang viral dengan lagu Ayah Ibu beberapa waktu terakhir, tidak berhenti berkarya. Band asal kulin Progo mengenalkan karya terbaru sekaligus album keempat bertajuk Fortune.
Peluncuran album keempat KARNAMEREKA ditandai dengan pengenalan single pertama berjudul Titik Nadir, di JRNY Coffee and Records, Jalan Komp. Colombo Nomor 37, Mrican, Caturtunggal, Depok, Rabu (29/3/2023). Band yang digawangi Heroherda (Vokal & Gitar), Candra (Bas), dan Penot (Gitar & Vokal Latar) mengharapkan album perdana mereka sama seperti judulnya Fortune, dapat menjadi peruntungan baru dan nasib baik untuk KARNAMEREKA dan para pendengarnya.