Yogyakarta, IDN Times – Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Yogyakarta terus didorong untuk go digital. Berbagai keterampilan digital pun diasah agar pelaku UMKM bisa beradaptasi, bersaing, dan berkembang.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta, Veronica Ambar Ismuwardani, menyambut baik dukungan pengembangan UMKM di Kota Yogyakarta oleh berbagai pihak, termasuk oleh WhatsApp dan UKMINDONESIA.ID yang meluncurkan program pelatihan di tiga kota, salah satunya Yogyakarta.
“Kami berterima kasih atas dukungan Meta melalui WhatsApp dalam membantu UMKM di Yogyakarta untuk go digital. Inisiatif ini merupakan langkah penting untuk membantu UMKM beradaptasi dan berkembang di tengah berbagai tantangan yang dihadapi saat ini,” kata Ambar, di Hotel Santika Yogyakarta, Rabu (19/11/2025).
