Centella asiatica atau yang dikenal dengan nama pegagan merupakan tanaman liar yang sering dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan skincare. Senyawa yang terkandung di tanaman ini diketahui memiliki banyak manfaat seperti anti penuaan, mengatasi jerawat, menenangkan, serta melembapkan kulit.
Oleh sebab itu, kandungan Centella asiatica tak jarang kita temui pada berbagai produk skincare termasuk toner. Buat kamu yang memiliki masalahan kulit wajah, bisa mencoba toner brand lokal dengan kandungan Centella asiatica di bawah ini.