5 Tanda Gebetan Gak lagi Tertarik, Yuk Peka!

Segera tangkap sinyal ini ya, agar kamu gak kecewa

Saat pendekatan, pasti kita bersedia melakukan apa saja untuk merebut hati gebetan. Usaha ini memang wajar dilakukan saat kita tertarik dan ingin melanjutkan hubungan ke tahap yang lebih serius. 

Pelu diingat, gebetanmu adalah pribadi yang mempunyai pilihan, perasaan, dan kehendak. Sekeras apapun usahamu, kalau dia menolak, maka hasil akhirnya adalah tidak. Dari sikap dan bahasa tubuhnya, kamu bisa merasakan apakah ia tertarik atau justru sebaliknya. Yuk kita lihat tanda-tanda gebetan gak tertarik sama kamu.

1. Pesan darimu dibalas lama dan singkat

5 Tanda Gebetan Gak lagi Tertarik, Yuk Peka!ilustrasi wanita (pexels.com/Ivan Samkov)

Basa-basi sederhana, curhat atau pancingan topik selalu dibalas lama dan singkat. Ia mungkin tahu niatmu untuk mendekatinya. Ia memilih untuk menolak secara halus dengan tidak merespon dengan cepat.

Kalau sudah begini, segera tangkap sinyal ya, guys. Biar gak perlu nice try kalau tiba-tiba ditolak secara blak-blakan. Jangan buat dia merasa risih dan gak nyaman karena usahamu yang malah terlihat berlebihan.

2. Enggan menerima ajakan kencanmu 

5 Tanda Gebetan Gak lagi Tertarik, Yuk Peka!ilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

Saat kamu ajak nonton atau hang out berdua, dia pasti selalu berhalangan datang. Jika ia mau hadir, pasti membawa teman bersamanya. Ini berarti, gebetanmmu memang tidak ingin pergi kencan berdua denganmu.

Sudah jelas ia memandangmu sebagai teman, tidak lebih. Kalau kamu sudah berkali-kali mengajak dan ia masih belum membuka hati, alangkah baik untuk memberi waktu. Terus mendesak hanya membuat doi terbebani.

Baca Juga: 5 Alasan Lelaki Sering Kirim Pesan, Jangan Baper Dulu!

Baca Juga: 5 Cara Mencintai Diri Sendiri Agar Hidup lebih Bahagia

3. Mendukungmu dengan orang lain 

5 Tanda Gebetan Gak lagi Tertarik, Yuk Peka!ilustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro)

Sikap ini jelas menunjukkan bahwa dia lost interest. Mungkin dulu ia sempat tertarik dan meladeni pesan-pesanmu, tapi seiring berjalannya waktu, ia malah mendukungmu mencari gebetan lain.

Mungkin selama proses PDKT itu, ia menyadari ketidakcocokan denganmu. Dibanding membuat drama dengan menolak secara terang-terangan, ia memilih main halus dengan menunjukkan dukungannya padamu. Segera tangkap sinyal ini ya, guys. Ini berarti dia tak lagi memandangmu sebagai “someone”.

4. Gak lagi meladeni candaan atau rayuanmu 

5 Tanda Gebetan Gak lagi Tertarik, Yuk Peka!ilustrasi wanita (pexels.com/Sora Shimazaki)

Dulu, guyonan atau rayuanmumasih ditanggapi dengan baik, tapi sekarang benar-benar nihil. Kadang ia malah pura-pura gak dengar dengan harapan kamu gak melanjutkannya lagi. Gak perlu dirayu-rayu lagi, yang ada malah menunjukkan keputusasaanmu untuk mendapatkan hatinya.

5. Menghindarimu secara sengaja 

5 Tanda Gebetan Gak lagi Tertarik, Yuk Peka!ilustrasi teman (pexels.com/William Fortunato)

Ditinggal berdua denganmu akan membuatnya merasa risi, jadi ia selalu mencari teman. Kalau gak ada siapa-siapa, ia akan menghindarimu secara sengaja. Hal ini menunjukkan bahwa ia memang tidak mau kamu berharap lebih kepadanya. Ia tidak tertarik, sikapnya sudah jelas mengatakan itu.

Sebelum confess, ada baiknya kamu melihat respon gebetanmu terlebih dulu. Bila responnya baik, sudah pasti perasaanmu akan berbalas. Jadi kamu tidak usah buang waktu dan tenaga mengharapkan yang tidak pasti, setuju?

Baca Juga: Pria Wajib Tahu, Ini 5 Makna Kata Terserah Bagi Perempuan

Caroline Graciela Harmanto Photo Community Writer Caroline Graciela Harmanto

sedang mengetik ...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya