Terbebas dari hubungan toksik merupakan langkah yang berani dan tekad yang kuat. Ketakutan gak mampu hidup dengan pasangan, sering kali menggagalkan niat untuk menyudahi hubungan yang gak sehat ini. Padahal, terlalu lama dalam situasi ini bisa merusak kesejahteraan fisik dan emosional, lho!
Dibiarkan terlalu lama dapat membuat seseorang menjadi gak percaya diri dan menutup peluang untuk bertumbuh. Jika selama ini kamu tersiksa dengan situasi tersebut, bisa jadi ini pertanda untuk mengakhirinya. Meski terlihat berat, yakinlah bahwa kamu bisa mendapatkan setidaknya enam enam hal positif usai keluar dari hubungan toksik, seperti berikut ini.