4 Tempat Donasi Pakaian Bekas Layak Pakai di Jogja, biar Berkah

Yuk, sumbangkan bajumu yang sudah tak terpakai!

Intinya Sih...

  • Yayasan Rumah Welas Asih rutin menerima donasi pakaian bekas untuk kaum duafa dan panti asuhan di Yogyakarta.
  • Sebaya atau Sedekah Baju Yogyakarta hanya menerima 25 donatur setiap bulannya dengan syarat maksimal 2 kardus pakaian layak pakai per donatur.
  • Yayasan Barkasmal Nusantara mengajak berdonasi barang bekas termasuk pakaian untuk membiayai pendidikan anak yatim piatu dan duafa yang membutuhkan.

Punya baju banyak dan tak terpakai di rumah? Yuk, coba berdonasi pakaian bekas! Di Yogyakarta ada beberapa yayasan yang rutin menerima donasi berupa pakaian, lho! Nantinya semua donasi akan disalurkan pada yang membutuhkan atau dijual kembali dan hasilnya dibagikan pada kaum duafa.

Tak sembarangan, pakaian yang didonasikan harus bersih dan masih layak pakai, ya. Nantinya, semua donasimu akan melalui proses sortir oleh pengelola. Nah, tertarik untuk berbagi? Ini dia tempat donasi pakaian bekas layak pakai di Jogja.

1. Yayasan Welas Asih

4 Tempat Donasi Pakaian Bekas Layak Pakai di Jogja, biar BerkahRumah Welas Asih (instagram.com/rumah.welasasih)

Yayasan Rumah Welas Asih secara rutin membagikan baju tak terpakai pada kaum yang membutuhkan seperti kaum duafa, pemulung, pengemis di sekitar Jogja. Lewat kerja sama dengan sahabat welas asih, mereka membuat gerakan donasi pakaian bekas. Baju-baju hasil donasi ini juga rutin disalurkan ke panti-panti asuhan di Yogyakarta. Sebelum disalurkan semua baju disortir pengelola yayasan agar dapat tersalurkan dengan baik nantinya. Selain membuka donasi baju, yayasan ini juga rutin berbagi sembako kepada sesama.

Lokasi: Jalan Besi Jangkang, Klidon Sukoharjo, Ngaglik, Sleman Yogyakarta

Jam buka: Setiap hari senin-jumat dari 08.00-15.00 WIB

2. Sedekah Baju Yogyakarta

4 Tempat Donasi Pakaian Bekas Layak Pakai di Jogja, biar BerkahSedekah Baju Jogja (instagram.com/sedekahbaju.yk)

Sebaya atau Sedekah Baju Yogyakarta mengumpulkan banyak donasi baju bekas. Nantinya baju donasi ini akan dijual kembali dan uangnya digunakan untuk membantu orang membutuhkan dan yatim piatu di Yogyakarta. Baju donasi yang dijual juga dapat dibeli semua kalangan, ya. Pastinya dengan harga terjangkau. Nah bagi kamu yang ingin berdonasi ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan seperti:

  • Sebaya hanya menerima 25 donatur setiap bulannya.
  • Untuk setiap donatur hanya bisa memberikan maksimal 2 kardus berisi pakaian.
  • Jenis pakaian yang bisa didonasikan harus yang bersih sudah dicuci dan disetrika. Tidak sobek dan kusam.
  • Pakaian yang akan didonasikan harus dibungkus dengan kardus.
  • Setiap donatur wajib mengisi form waiting list yang telah disediakan. Bila terpilih akan dihubungi pihak Sebaya, ya. 

Baca Juga: 8 Ide DIY Gantungan Serbaguna dari Barang Bekas, Kreatif!

3. Yayasan Barkasmal

4 Tempat Donasi Pakaian Bekas Layak Pakai di Jogja, biar BerkahYayasan Barkasmal Nusantara (instagram.com/barkasmal)

Yayasan Barkasmal Nusantara mengajak membantu sesama dengan memberikan donasi berupa barang bekas teemasuk pakaian. Pakaian yang dapat didonasikan adalah pakaian layak pakai. Semua pakaian yang masuk nantinya akan dijual kembali. Hasil penjualan ini akan digunakan untuk membiayai pendidikan anak yatim piatu dan duafa yg membutuhkan. Cara donasinya sangat mudah, kamu hanya perlu mengantar baju atau barang bekas yang ingin di donasikan ke alamat yang tertera di bawah ini.

Lokasi: Yayasan Barkasmal Jalan Komp Turonggosari II nomor 23 B Depok Sleman, Yogyakarta

Jam buka: Setiap hari senin-sabtu pukul 08.00-16.00 WIB

Kamu juga bisa mengirim pakaianmu dengan ojek online ataupun ekpedisi pengiriman. Yayasan Barkasmal Nusantara juga melayani penjemputan barang bekas dengan syarat berikut:

  • Mengirim foto pakaian yang akan didonasikan
  • Mengirim alamat lengkap ataupun dapat share lokasimu ke nomor Yayasan Barkasmal 08213839306

4. Clothes for Charity

4 Tempat Donasi Pakaian Bekas Layak Pakai di Jogja, biar BerkahClothes for Charity (instagram.com/clothesforcharityid)

Lewat hashtag bertajuk #SolusiCerdasAtasiBajuBekas, Clothes For Charity ingin mengajak masyarakat beramal lewat donasi baju bekas. Baju-baju yang disumbangkan ini akan dijual dalam bazar amal dan hasilnya digunakan untuk membiayai pendidikan gratis bagi kaum duafa dan yang membutuhkan lewat Yayasan Indonesia Gemilang, lapak pemulung, panti asuhan. Selain dijual untuk amal dengan harga terjangkau, baju-baju ini juga diberikan secara cuma-cuma kepada duafa dan orang yang membutuhkan. Bagi kamu yang ingin berdonasi ada beberapa syarat yang harus dipenuhi seperti berikut

  • Baju segala usia yang masih bagus, tidak kuning dan kusam.
  • Tidak ada kancing dan retsleting yang copot atau rusak
  • Tidak sobek
  • Bukan pakaian dalam ataupun atribut perusahaan
  • Sudah dicuci dan dikirimkan dalam keadaan bersih
  • Mengisi form data diri dan mengirimkan baju ke CFC Jogja, Jalan Gonjen nomor 72 RT5 samping pos kamling RT 05, Gonjen, Tamantirto, Kasihan, Bantul 55183. Jangan lupa mencantumkan nama dan nomor HP.
  • Setelah mengirim konfirmasi ke nomor Clothes for Charity dengan format berisi nama, nomor hp, nomor resi, tanggal pengiriman dan cara pengiriman/ekpedisi yang digunakan. 

Dengan berdonasi, kamu dapat mengurangi pakaian di rumah yang kini jarang atau sama sekali tak dipakai. Selain itu, kamu juga secara tak langsung ikut membantu orang-orang yang membutuhkan di sekitarmu. Yuk, sortir semua bajumu dan ikut berdonasi!

Baca Juga: Unik, Kerajinan Action Figure Anime dari Sandal Jepit Bekas

Natasha Wiyanti Photo Community Writer Natasha Wiyanti

🍉

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya