Stalker atau penguntit merupakan isu yang relevan di tengah masyarakat, baik di dunia nyata maupun di dunia maya. Obsesi yang berlebihan terhadap seseorang dapat berakhir merugikan bagi kedua belah pihak.
Rasa takut akan sosok yang mengintai dari kejauhan ini memberi elemen ketegangan yang cocok menjadi basis utama sebuah film thriller. Apalagi ketika sang pengintai akhirnya memutuskan untuk keluar dari bayang-bayang dan melancarkan aksinya kepada korban, sehingga berujung pengejaran mendebarkan bak permainan kucing dan tikus.
Nah, tepis rasa bosanmu dengan menikmati rekomendasi film thriller bertema teror stalker berikut ini. Dijamin mendebarkan!