JKT48 telah merilis album mini bertajuk THIS IS JKT48 NEW ERA pada 14 Maret 2023 yang berisikan 7 lagu lama JKT48 yang diaransemen ulang. Menariknya, kalau biasanya cover album JKT48 berisikan foto all member yang berpartisipasi dalam album tersebut, album mini ini justru hanya memperlihatkan satu member saja dan tidak terlihat wajahnya.
Sejak dirilis, penggemar tentu bertanya-tanya siapa anggota yang terpilih menjadi model dalam cover album tersebut. Baru-baru ini, Indira yang merupakan trainee JKT48 generasi 10 memberikan petunjuk melalui akun Twitternya bahwa ia adalah sosok di balik cover album mini THIS IS JKT48 NEW ERA.
Hal ini di luar dugaan penggemar, karena Indira sendiri tidak masuk dalam satu lagupun dalam album tersebut. Simak artikel ini untuk melihat 9 potret Indira beserta fakta menarik tentangnya, yuk!