Jerome Kurnia merupakan aktor terbaik di Indonesia yang berhasil mendapatkan Piala Citra melalui film Penyalin Cahaya (2021). Kini di tahun 2024, Jerome Kurnia kembali disibukan dengan deretan film terbaru yang dibintangi. Uniknya, genre yang dihadirkan sangat beragam, dimulai dari drama romantis hingga horor. Salah satu film terbarunya telah mengumpulkan 800 ribuan penonton, berikut adalah daftar lengkapnya.
4 Film Terbaru Jerome Kurnia di 2024, Horor Hingga Drama Romantis!

1. The Architecture of Love
Membuka awal tahun 2024 dengan The Architecture of Love, film ini dinilai berhasil karena mengumpulkan penonton sebanyak 1 juta orang. Mengadaptasi novel karya Ika Natassa, The Architecture of Love menceritakan perjalanan asmara dari seorang novelis selepas diselingkuhi, hingga akhirnya bertemu pria baru di kota New York.
Namun alih-alih bahagia, perempuan bernama Raia ini, malah terjebak dengan kisah asmara yang semakin rumit. Kekasihnya belum lepas dari trauma masa lalu, hingga dicintai oleh tiga pria sekaligus, di waktu yang bersamaan. Di The Architecture of Love, Jerome Kurnia berperan sebagai karakter terjebak friend zone bernama Aga Jusuf.
Digarap Teddy Soeriaatmadja, The Architecture of Love dibintangi Putri Marino, Nicholas Saputra, Arifin Putra, Omar Daniel dan Jihane Almira.
2. Kuasa Gelap
Kembali bermain horor setelah empat tahun memilih untuk membintangi genre lain, Jerome Kurnia membintangi Kuasa Gelap. Sebuah film produksi Paragon Pictures, yang berhasil mengumpulkan 800 ribuan penonton. Menceritakan tentang seorang pastor bernama Thomas harus mengusir arwah dari tubuh gadis remaja yang kerap dirasuki.
Awalnya, Thomas tidak percaya diri untuk menyelamatkan gadis kesurupan akibat permainan Jelangkung ini. Pasalnya saat itu, Thomas sedang mengalami penurunan keimanan setelah kehilangan ibu dan adik tercintanya. Di Kuasa Gelap, Jerome Kurnia berperan sebagai pastor muda bernama Thomas.
Digarap Bobby Prasetyo, Kuasa Gelap dibintangi Jerome Kurnia, Lukman Sardi, Astrid Tiar, Lea Ciarachel dan Freya Jayawardana.
3. Cinta tak Seindah Drama Korea
Siap-siap tayang di 5 Desember 2024, selanjutnya adalah Cinta tak Seindah Drama Korea. Di bawah rumah produksi Imajinari, rumah produksi yang sukses dengan film Ngeri Ngeri Sedap (2022) dan Agak Laen (2024). Film ini mengambil latar dua negara yang digarap Meira Anastasia, istri Ernest Prakasa.
Tidak tanggunh-tanggung, film ini menggandeng Lutesha, Jerome Kurnia, Anya Geraldine, Dea Panendra, Kristo Immanuel, Oki Rengga, Ganindra Bimo, Sadha Triyudha, Gary Iskak, Unique Priscilla, Alphi Sugoi, Geraldy Tan, Sogi Indra Dhuaja dan Rafly Altama.
4. Sampai Jumpa, Selamat Tinggal
Diposisi keempat adalah Sampai Jumpa, Selamat Tinggal, yang diproduksi Relate Films dan Adhya Pictures. Lagi-lagi mengambil latar Korea Selatan, Sampai Jumpa, Selamat Tinggal menceritakan seorang perempuan yang berani mendatangi Korea Selatan, demi mencari keberadaan sang kekasih yang telah menghilang tanpa kabar selama dua tahun.
Saat ini film yang dibintangi Jerome Kurnia masih tayang di bioskop adalah Kuasa Gelap, kamu sudah nonton?