6 Kondisi Kulitmu Butuh Istirahat dari Skincare, Yuk Cek!

Puasa skincare sebentar ya

Perawatan kulit yang tepat adalah langkah penting dalam menjaga kulit tetap sehat. Namun seperti halnya tubuh kita, terkadang kulit membutuhkan istirahat dari produk skincare yang terlalu banyak atau terlalu kuat.

Terlalu banyak perawatan kulit atau penggunaan bahan-bahan tertentu bisa mengganggu keseimbangan alami kulit, guys. Nah, biar kamu gak bingung, ini nih, enam kondisi ketika kulitmu butuh istirahat dari skincare agar tetap sehat dan terawat.

1. Kulit alami iritasi parah

6 Kondisi Kulitmu Butuh Istirahat dari Skincare, Yuk Cek!Pixabay/Kjerstin_Michaela

Salah satu tanda paling jelas saat kulit butuh istirahat dari skincare adalah, mengalami iritasi berlebihan. Iritasi bisa terjadi karena berbagai faktor, salah satunya penggunaan produk yang terlalu keras, misalnya produk yang memiliki konsentrasi bahan-bahan aktif yang tinggi.

Kulitmu mungkin akan terasa kemerahan, terbakar, atau bahkan mengelupas. Jika ini terjadi, hentikan semua produk skincare selama beberapa hari atau lebih hingga kulit pulih sepenuhnya.

2. Over exfoliation

6 Kondisi Kulitmu Butuh Istirahat dari Skincare, Yuk Cek!ilustrasi eksfoliasi wajah (freepik.com/senivpetro)

Exfoliasi sudah dikenal sebagai langkah penting dalam rutinitas perawatan kulit untuk menghilangkan sel-sel kulit mati. Eits tapi, terlalu sering atau terlalu keras dalam melakukan exfoliasi justru bisa merusak kulit.

Jika kamu merasa kulitmu menjadi kering, kasar, atau bahkan teriritasi akibat penggunaan exfoliator, beri kulitmu istirahat dari produk tersebut selama beberapa minggu. Kamu masih bisa menjaga kebersihan kulit dengan pembersih ringan.

Baca Juga: 5 Manfaat Masker Pisang Bagi Kesehatan Rambut, Ketombe Berkurang!

3. Penggunaan bahan-bahan aktif secara berlebihan

6 Kondisi Kulitmu Butuh Istirahat dari Skincare, Yuk Cek!ilustrasi melihat komposisi produk skincare (freepik.com/freepik)

Produk skincare yang mengandung bahan-bahan aktif seperti retinol, asam salisilat, atau asam glikolat memang bisa sangat efektif dalam mengatasi berbagai masalah kulit. Namun, penggunaan berlebihan atau kombinasi produk yang terlalu banyak bahan aktifnya bisa menyebabkan kulit menjadi kering, sensitif, atau bahkan mengelupas.

Ada baiknya kamu memberikan kulitmu waktu untuk pulih dengan menggunakan produk yang lebih ringan. Atau kamu bisa mengurangi frekuensi penggunaan bahan tersebut.

4. Kulit sedang mengalami peradangan

6 Kondisi Kulitmu Butuh Istirahat dari Skincare, Yuk Cek!ilustrasi melakukan eksfoliasi (pexels.com/Ivan Samkov)

Kondisi kulit seperti dermatitis atau eksim bisa menyebabkan peradangan. Saat kulit sedang mengalami peradangan aktif, penggunaan produk skincare yang kuat justru bisa membuat semakin buruk.

Lebih baik kamu fokus pada perawatan kulit yang menenangkan dan menjaga kulit tetap lembap selama periode peradangan. 

5. Lingkungan yang berubah

6 Kondisi Kulitmu Butuh Istirahat dari Skincare, Yuk Cek!ilustrasi wajah terpapar sinar matahari (freepik.com/freepik)

Kondisi lingkungan juga bisa mempengaruhi kebutuhan kulitmu. Misalnya, saat cuaca sangat kering, kulitmu membutuhkan lebih banyak pelembap daripada biasanya. Sebaliknya, saat cuaca panas dan lembap, kulitmu mungkin gak memerlukan pelembap yang terlalu berat.

Selalu pertimbangkan kondisi lingkungan saat menyesuaikan rutinitas perawatan kulitmu, ya. Jangan lupa untuk selalu memperhatikan reaksi kulitmu terhadap produk tertentu di kondisi tertentu. 

6. Kebutuhan kulit yang berubah

6 Kondisi Kulitmu Butuh Istirahat dari Skincare, Yuk Cek!ilustrasi kulit wajah berminyak (freepik.com/freepik)

Tahu gak sih, kulitmu gak selalu memiliki kebutuhan yang sama sepanjang tahun, lho. Misalnya, musim panas bisa membuat kulit lebih berminyak, sementara musim dingin dapat membuat kulit lebih kering.

Selain itu, faktor-faktor seperti usia, hormon, dan perubahan gaya hidup bisa mempengaruhi kebutuhan kulitmu. Jadi selalu perhatikan apa yang sedang dibutuhkan oleh kulit pada saat tertentu dan sesuaikan rutinitas perawatan kulitmu.

Perawatan kulit yang baik adalah soal menjaga keseimbangan. Terkadang, kulit juga butuh istirahat dari produk skincare yang terlalu banyak atau terlalu kuat. Memberi kulit waktu istirahat yang sesuai, akan membantu tetap sehat dan bersinar dalam jangka panjang.

Baca Juga: 5 Manfaat Bakuchiol Bagi Kecantikan Kulit Pengganti Retinol

Desria Photo Community Writer Desria

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya