Politeknik ATK (politeknikatk.ac.id)
Politeknik ATK atau yang juga dikenal dengan Akademi Teknologi Kulit ini adalah satu-satunya di Indonesia. Lokasinya ada di Jalan Prof. DR. Wirjono Projodikoro, Glugo, Panggungharjo, Prodjodikoro, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Sejarah Politeknik ATK ini berawal dari tahun 1954 di mana Departemen Perindustrian Republik Indonesia, mengadakan Kursus Kulit yang disebut ‘Kursus C'. Pelatihan ini bertujuan untuk menyediakan tenaga teknis untuk mendukung Balai Penelitian Kulit dan industri.
Selanjutnya, pada 1 September 1958 status Kursus C diubah menjadi Sekolah Kulit Tinggi, sesuai dengan tuntutan pendidikan yang mampu menghasilkan kader-kader di bidang teknologi kulit dalam rangka meningkatkan kualitas industri kulit di Indonesia.
Sempat berganti nama lagi pada tahun 1962 menjadi Akademi Kulit dan tahun 1967 berubah lagi dengan nama Akademi Teknologi Kulit, hingga akhirnya tahun 2015 menyandang nama Politeknik Akademi Teknologi Kulit yang berada di bawah lingkungan Kementerian Perindustrian.