TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Manfaat Email Kampus bagi Mahasiswa, Banyak Untungnya!

Gak hanya untuk identitas kampus

ilustrasi email kampus (unsplash.com/Solen Feyissa)

Ketika kita sudah dinyatakan sebagai mahasiswa, pihak kampus akan langsung memberikan email. Email ini ditujukan pada masing-masing mahasiswanya sebagai salah satu bentuk fasilitas yang bisa mahasiswa manfaatkan. Akun email kampus biasanya memiliki username yang seragam yaitu nama@(nama kampus).ac.id.

Terus apa sih gunanya email kampus ini? Apakah hanya sekadar pendataan belaka? Tentunya tidak, email kampus memiliki banyak sekali manfaat bagi para mahasiswanya. Sayangnya, banyak dari kita belum mengetahui hal apa saja yang bisa kita lakukan dengan email kampus ini. Berikut beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan jika menggunakan email kampus.

1. Google Meet & Zoom

ilustrasi Google Meet (unsplash.com/Rubaitul Azad)

Sejak pandemi COVID-19 semua kegiatan termasuk pembelajaran dialihkan secara jarak jauh atau daring. Saat itulah Google Meet & Zoom seolah menjadi makanan sehari-hari bagi kita. Meski sudah dalam masa peralihan, keduanya masih sering dipakai sampai saat ini.

Sayangnya akun konvensional memiliki limit waktu dan partisipan dalam menggunakan Google Meet & Zoom. Hal ini tentu saja akan sangat membuatmu tidak nyaman. Nah, biar gak terganggu akan limit tersebut, kamu bisa menggunakan email kampus untuk mengaksesnya. Dengan begitu kamu bisa menjangkau lebih banyak partisipan serta waktu rapat yang lebih lama.

2. Canva Pro

ilustrasi canva (pexels.com/cottonbro studio)

Belakangan ini penggunaan Canva semakin diminati oleh para mahasiswa. Biasanya aplikasi ini digunakan untuk hal-hal yang berbau desain, seperti infografis, video, poster, bahkan unggahan media sosial. Selain fiturnya yang mudah, Canva juga menyediakan beberapa fitur yang bisa diakses secara gratis. Tapi jika dibandingkan dengan fitur premiumnya tentunya akan berbeda jauh.

Canva pro menawarkan lebih banyak stok foto, video, audio, dan grafis yang bisa kamu pakai untuk membuat desain yang menarik. Kalau akun Canvamu belum premium, coba deh buat akun menggunakan email kampus. Kamu akan bisa menikmati banyak fitur premium tanpa harus membayar lebih.

Baca Juga: 7 Manfaat yang Dirasakan Mahasiswa Jika Aktif di LinkedIn

3. Turnitin

ilustrasi memahami artikel ilmiah (unsplash.com/firmbee)

Sebagai mahasiswa pasti udah gak asing lagi tugas makalah, skripsi, dan artikel ilmiah. Dalam pembuatannya, tugas tersebut harus melewati proses Turnitin terlebih dahulu. Turnitin ini sendiri merupakan aplikasi yang bisa kita pakai untuk menguji tingkat kemiripan (similarity index).

Pengecekan ini bertujuan untuk menghindari terjadinya plagiarisme. Nah buat kamu yang sedang mempunyai tugas seperti makalah, artikel ilmiah, skripsi, atau tulisan lain yang perlu pengecekan plagiarisme, wajib banget punya aplikasinya. Turnitin bisa kamu akses secara gratis menggunakan email kampus.

4. Unlimited storage Google Drive

ilustrasi aplikasi di HP (pexels.com/freestocks.org)

Google Drive menjadi salah satu tempat penyimpanan data yang paling kita butuhkan. Di sini kita bisa menyimpan file yang berukuran besar dan juga bisa membagikannya ke teman sesuai dengan kebutuhan. Namun pernahkah kamu mengalami kekurangan penyimpanan di Google Drive? Jika iya, mungkin kamu tidak menggunakan email kampus.

Email konvensional biasanya hanya memiliki limit sebanyak 15 GB. Namun dengan menggunakan email kampus, kamu bisa menyimpan banyak file yang memiliki ukuran hingga ratusan GB, lho. Jadi mulai sekarang coba simpan filemu di Google Drive yang menggunakan akun kampus.

Baca Juga: 6 Macam Akun Medsos Kampus Ini Wajib Diikuti Mahasiswa Baru

Verified Writer

uma_ nihhh

suka sama banyak hal, tapi ga suka kamu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya