9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!

Yuk, padukan vintage dengan berbagai gaya lainnya!

Vintage merupakan gaya yang bisa kamu terapkan jika tertarik dengan estetika dan nostalgia. Mengutip dari laman The Spruce, vintage merupakan desain yang mempunyai pesona tak tertandingi. Penyuka vintage pastilah menyenangi keindahan tapi juga menghargai kenangan di saat bersamaan. Belum lagi, gaya ini lebih mudah dipersonalisasi dan bahkan bisa dipadukan dengan gaya lainnya.

Kamu mungkin bisa menemukan barang antik berkualitas tinggi dengan harga murah, lho. Tidak perlu takut membatasi dirimu pada gaya ini, vintage tidak masalah dengan maksimalisme karena itu adalah bagian dari keindahannya. Berikut beberapa inspirasi kamar tidur bergaya vintage yang bisa kamu sontek. 

1. Kamar bergaya vintage rasanya kurang jika gak memiliki gallery wall yang indah. Kamu bisa memadukannya dengan cermin antik dan tanaman hias merambat

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (pexels.com/RDNE Stock Project)

2. Kamu bisa memilih ranjang dengan material besi bergaya antik. Jika kamu penyuka pink, padukan warna putih untuk membuat ruanganmu lebih indah

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (pexels.com/Curtis Adams)

3. Jangan ragu untuk menambahkan apapun ke ruanganmu, maksimalisme sejalan dengan vintage, kok! Selama tata letaknya diperhatikan, itu masih akan enak dipandang mata

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (unsplash.com/Hayffield L)

4. Siapa bilang kamu tidak bisa memiliki wallpaper floral berwarna-warni? Itu memang vintage sekali! Mungkin ada sedikit sentuhan shabby chic, ya?

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (unsplash.com/Lauren Forando)

Baca Juga: 8 Inspirasi Tegel untuk Kamar Mandi, Ada Motif Batik Kawung

5. Jika menyukai warna earth tone, kamu bisa memeriahkannya dengan karpet bermotif klasik dan ranjang berkanopi!

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (unsplash.com/Spacejoy)

6. Kurang menyukai kamar tidur yang stuffy? Cukup tonjolkan beberapa hal penting dari gaya vintage, misalnya ranjang besi dan warna yang lebih soft serta cermin dan armchair

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (pexels.com/Max Rahubovskiy)

7. Pemilihan aksen tambahan seperti cermin dan lampu tidur juga cukup penting, lho. Kamu bahkan bisa menambahkan barang-barang antik lainnya!

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (pixabay.com/pdumond)

8. Motif floral pada bed covermu sudah menjadi statement untuk gaya vintage. Tambahkan dengan nakas, pencahayaan dan armchair bergaya klasik, agar terlihat bold

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (pixabay.com/10302144)

9. Vintage gak hanya tentang baru dan lama, kamu bisa memadukannya dengan gaya modern. Vintage bisa kamu hadirkan dari karpet dan aksen tambahan lainnya seperti cermin dan hiasan dinding.

9 Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Vintage, Stuffy tapi Estetik!Kamar tidur (unsplash.com/Spacejoy)

Kamar tidur vintage juga terlihat menarik, bukan? Tidak hanya memudahkanmu berkreasi, kamarmu juga terasa lebih intim dengan barang-barang kesukaanmu di dalamnya. Gaya vintage bahkan bisa dipadukan dengan berbagai gaya lainnya seperti shabby chic, modern, tradisional dan bahkan farmhouse. Tertarik memiliki kamar tidur bergaya vintage?

Baca Juga: 9 Ide Dekorasi Kamar yang Beri Kesan Estetik, Instagrammable

Nur Aulia Safira Photo Community Writer Nur Aulia Safira

Grow in silence

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya