6 Fitur Tambahan Ini Bikin Jendela Rumah Makin Estetik

Wujudkan tampilan rumah ala desainer

Jendela merupakan elemen arsitektur yang vital pada rumah. Keberadaannya memberikan fungsi sirkulasi udara, memasukkan cahaya alami, dan memberikan pandangan keluar rumah. Jendela sebagai elemen multifungsi juga dapat menambah nilai estetika pada rumah. 

Tampilan jendela sering kali terkesan monoton dan membosankan. Apalagi jika rumah kamu memiliki desain cookie cutter atau seragam dalam satu klaster yang dibuat oleh satu pengembang perumahan. Tidak adanya ciri khas atau karakter pada rumah, dapat diakali dengan mempercantik jendela. Untuk membuat kesan designer look, berikut ini beberapa alternatif fitur tambahan yang bikin jendela rumah kamu makin estetik.

1. Daun jendela atau shutters

6 Fitur Tambahan Ini Bikin Jendela Rumah Makin EstetikDaun jendela atau shutters (hgtv.com/Ben Napier)

Daun jendela merupakan bilah vertikal atau horizontal yang menutupi seluruh bagian luar kaca di bingkai jendela. Umumnya terbuat dari aluminium, MDF, atau kayu. 

Shutters atau daun jendela pertama kali diperkenalkan oleh bangsa Yunani yang menggunakannya untuk menghalangi sinar matahari dan mengatur sirkulasi udara pada musim kemarau. Tak lama berselang, daun jendela ini sangat populer di negara-negara Mediterania dan Inggris.

Saat ini daun jendela lebih banyak dipasang hanya untuk tujuan estetika. Tampilan depan rumah dengan jendela berdaun memberikan karakter yang manis, apalagi jika daun jendela dicat dengan warna yang mencolok sebagai aksen. Gaya rumah yang cocok untuk fitur shutters di antaranya gaya farm house, gaya pondok, mediteran, dan tradisional. 

2. Kotak tanaman

6 Fitur Tambahan Ini Bikin Jendela Rumah Makin EstetikKotak tanaman (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Kotak tanaman atau planter box berperan seperti pugasan di atas kue. Merupakan pelengkap yang mempercantik tampilan jendela. Kamu bisa menanam vegetasi berbunga, tanaman rambat, sukulen, atau tanaman herba yang bisa kamu panen.

Bangsa Romawi pada abad ke-1 Masehi adalah yang pertama kali memperkenalkan konsep kotak tanaman di jendela. Mereka menggunakan kotak tanaman untuk kepraktisan memetik tanaman agar dapat langsung diolah sebagai bahan makanan, obat-obatan, dan ritual keagamaan. Setelah menjelajahi Eropa dan sampai ke Amerika, kotak tanaman berubah fungsi utamanya menjadi elemen estetik.

Material yang dapat digunakan untuk membuat kotak tanaman antara lain PVC, kayu, dan besi tempa. Sebenarnya mudah sekali untuk membuat kotak tanaman. Itu adalah sebuah proyek DIY atau do it yourself  yang telah banyak tutorialnya di internet. Sesuaikan bentuk dan ukuran panjang kotak tanaman dengan bentang jendela kamu agar memberikan kesan penuh. Jika kamu kurang suka berkebun, kamu bisa memilih vegetasi yang mudah perawatannya.

3. Kaca patri

6 Fitur Tambahan Ini Bikin Jendela Rumah Makin EstetikJendela kaca patri (hgtv.com/Sean Litchfield)

Kaca patri adalah kaca yang telah diwarnai melalui proses oksidasi logam. Bahan campuran logam yang berbeda akan menghasilkan warna yang berbeda pula, oleh karena itu memungkinkan seniman berstrategi untuk memproduksi warna yang spesifik. 

Kaca patri pertama kali diciptakan pada jaman kerajaan Romawi di abad ke-4 sebagai barang dekoratif seperti gelas kaca. Pada abad ke-7, seniman kaca mulai beralih dari barang dekoratif menjadi hiasan jendela di biara-biara. Jendela kaca patri mulai populer digunakan pada rumah tinggal pada abad ke-19, saat bentuk-bentuknya dibuat lebih modern oleh Frank Lloyd Wright, seorang arsitek asal Amerika.

Fitur kaca patri sangat cocok digunakan di rumah dengan gaya arsitektur rumah bersejarah, american klasik, dan tradisional. Di Indonesia juga banyak yang menggunakan jendela kaca pantri, loh. Khususnya di rumah-rumah gaya kolonial peninggalan Belanda.

Baca Juga: 5 Inspirasi Lantai Vinyl untuk Rumah, Interior Makin Keren

4. Awning atau kerai

6 Fitur Tambahan Ini Bikin Jendela Rumah Makin EstetikAwning (hgtv.com/Rachel Whyte)

Awning atau kerai sebagai fitur tambahan pada jendela sebenarnya bukan hanya berfungsi sebagai dekorasi saja. Awning berfungsi sebagai penghalang paparan sinar matahari yang berlebihan agar tidak masuk ke dalam rumah melalui jendela. Dengan menggunakan awning, daya listrik yang digunakan untuk mendinginkan rumah akan berkurang dan furnitur interior akan lebih awet. 

Bangsa Siria dan Mesir kuno adalah yang pertama kali menggunakan awning. Mereka menggunakan kulit hewan atau tikar anyaman untuk membuat tempat teduh dari teriknya matahari gurun. Awning hanya digunakan untuk keperluan domestik rumah tangga hingga abad ke-18, setelah itu penggunaan awning meluas selain untuk rumah, juga untuk keperluan bisnis.

Saat ini, beberapa material kain sintetis awning yang dapat dipilih antara lain akrilik, laminasi vinil, dan poliester. Material-material tersebut tahan lama dan tahan cuaca. Kamu bisa memilih warna dan desain yang cocok untuk rumah kamu, karena kini kerai dekoratif itu sudah banyak sekali variasi desainnya.

5. Variasi bingkai

6 Fitur Tambahan Ini Bikin Jendela Rumah Makin EstetikBingkai jendela modern (bhg.com/ ANDERSEN WINDOWS)

Bingkai jendela merupakan tulang yang membentuk kaca jendela. Bingkai jendela dapat dimodifikasi bentuk, warna, dan materialnya. Garis-garis geometris pada bingkai memberikan kesan modern dan minimalis, sedangkan garis-garis yang dibuat lebih berornamen bisa memberikan kesan sebaliknya.

Warna bingkai dapat disesuaikan dengan gaya dan tema rumah. Pemilihan warna bingkai jendela yang netral seperti hitam, putih, abu, dan cokelat kayu, lebih banyak disukai karena lebih mudah dipadu padankan dengan fitur lainnya.

Beberapa material bingkai jendela yang tersedia di pasaran antara lain vinil, kayu, dan aluminium. Untuk rumah dengan nuansa modern, vinil dan aluminium dapat menjadi alternatif. Sedangkan untuk rumah berkarakter tradisional, material kayu sebagai bingkai jendela sangat cocok. Namun, bingkai tipe ini membutuhkan biaya perawatan yang tinggi.

Material bingkai jendela yang paling murah dan mudah didapat adalah vinil. Namun vinil memiliki kekurangan, yaitu telah terfabrikasi dan sulit dimodifikasi tampilan warnanya. Vinil juga tidak cocok untuk beberapa gaya rumah seperti rumah klasik atau tradisional. 

6. Gorden

6 Fitur Tambahan Ini Bikin Jendela Rumah Makin EstetikJendela bertirai (hgtv.com/Maureen-Stevens)

Tirai gorden pertama diperkenalkan ke rumah orang kaya di abad ke-15. Sebelumnya, tekstil telah digunakan di tempat tidur dan sebagai hiasan dinding daripada disampirkan di jendela, untuk memberikan kehangatan dan melembutkan interior yang kaku. 

Saat ini, gorden memiliki berbagai variasi mulai dari bahan, kepekatan terhadap cahaya, gaya jahitan, bahkan potongan bawahnya. Gaya jahitan dengan banyak rimpel dan lengkungan lebih cocok untuk rumah bergaya royal atau mewah ala kerajaan. Sedangkan gaya kontemporer membutuhkan gorden yang lebih simpel.

Untuk memilih jenis tirai yang tepat untuk rumah kamu, pertama tentukan di ruangan mana tirai akan dipasang. Jenis tirai yang kamu pilih untuk kamar tidur akan berbeda dengan tirai untuk jendela dapur. Kemudian, putuskan seberapa banyak cahaya yang kamu ingin saring. Apakah kamu perlu memblokir semua cahaya, atau ingin menyebarkan sinar matahari dengan lembut. Jangan lupa mempertimbangkan gaya rumah kamu untuk menghasilkan desain yang kohesif.

Dari keenam fitur tambahan yang bikin jendela makin estetik tadi, yang mana yang paling kamu suka? Untuk menentukan fitur yang kamu inginkan, kamu perlu mempertimbangkan anggaran, waktu, dan gaya rumah kamu, ya. Selamat merancang!

Baca Juga: 5 Tips DIY Bikin Dapur Tampil Lebih Elegan, Masak Jadi Asyik

Devia Sagita Photo Community Writer Devia Sagita

Engineer. Stay at home mom of two. My hands always full.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya