TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Aturan Menerapkan Motif Floral di 2024 ala Desainer, Tetap Trendi

Perhatikan keselarasannya dalam keseluruhan desain

inspirasi hunian dengan dekorasi motif floral (pexels.com/Pixabay)

Intinya Sih...

  • Desain interior rumah kini lebih menyukai dekorasi dengan sentuhan warna cerah hingga motif floral untuk tampilan segar dan berkarakter.
  • Kombinasi motif floral dengan motif lain serta aksen warna berani disarankan untuk menciptakan tampilan yang sesuai dengan zaman.
  • Penggunaan palet atau skala warna yang tepat, serta kombinasi motif floral dengan motif geometris dapat membuat dekorasi rumah terlihat lebih kontemporer.

Desain interior rumah dengan tema minimalis mungkin sebelumnya memiliki banyak penggemar. Namun, saat ini semakin banyak juga yang menyukai dekorasi interior rumah dengan sentuhan warna cerah hingga motif floral. Memberikan dekorasi floral di dalam hunian tidak hanya akan mempercantik tampilan, tetapi juga membuat rumah tampil lebih segar dan berkarakter. Membawa keindahan bunga dari luar ke dalam rumah juga membantu menciptakan suasana yang lebih menyatu dengan alam ke hunian.

Ketika memasukkan unsur motif floral ke dalam rumah, desainer menyarankan untuk menyeimbangkan tampilannya dengan sejumlah elemen. Mulai dengan memadukan motif floral dengan motif lainnya hingga menggunakan aksen warna berani lainnya.

Jika melihat kembali sejarah, penggunaan motif bunga dalam desain interior, di rumah-rumah tahun 20-an biasanya identik dengan kesan maksimalis yang membuat motif floral terasa membosankan. Sementara di tahun 90-an, motif floral cenderung terasa kelabu. Lalu, bagaimana cara menggunakan motif bunga di tahun 2024, agar tetap trendi sesuai zaman?

1. Padukan dengan pola geometris

Motif floral saat kamu terapkan dengan cara yang tepat, sebenarnya dapat membuat rumah tampak memiliki gaya trendi yang abadi kata desainer. Kamu bahkan bisa membuat elemen dekorasi rumah yang tadinya terkesan sudah kuno, menjadi lebih memiliki sentuhan kontemporer. Tips yang harus kamu lakukan adalah dengan memerhatikan penggunaan palet atau skala warna yang sesuai. Desainer biasanya merencanakan dahulu seberapa banyak motif floral yang ingin kamu gunakan ketika merencanakan dekorasi ruang.

Trik yang bisa kamu coba saat menerapkan motif floral agar terlihat lebih kontemporer adalah dengan menggabungkannya bersama motif geometris. Perpaduan kedua pola ini mungkin pertama terdengar bertolak belakang, namun saat dipasangkan keduanya sebenarnya saling melengkapi dan memberikan nuansa lebih modern. Baik motif garis-garis horizontal maupun vertikal, merupakan cara yang bagus untuk kamu yang ingin mencoba memberi sentuhan floral di rumah, tetapi tak mau terlalu berlebihan.

2. Padukan dengan warna yang kuat

Agar tampilan motif floral di hunianmu tampak lebih memesona, kamu bisa tambahkan warna tegas atau bold sebagai penguat aksennya. Misalnya, saat kamu menggunakan wallpaper bunga, pada bagian molding dindinginya kamu bisa tambahkan warna seperti merah, hijau menyala, atau ungu tua dan sebagainya. Menampilkan semburat warna kuat di tempat tidak terduga bersama motif floral akan membuat dekorasinya lebih menonjol. Selain dari pemilihan aksen yang menyatu dengan pilihan motif floral, kamu bisa tambahkan dekorasi pendamping dengan warna vibrant juga.

Contohnya saat kamu memutuskan memilih beberapa sarung bantal sofa dengan motif floral, tambahkan elemen warna cerah dari lampu meja antik di sampingnya, atau dari vas bunga keramik yang diletakan di coffee table. Saat kamu memilih motif floral untuk sarung bantal, kamu juga bisa menyeimbangkan tampilan dekoratifnya dengan warna sarung bantal polos yang diambil dari bagian warna bunga di motif floral-nya. Intinya, terlepas dari gaya hunian minimalis, saat menggunakan motif floral, sebaiknya kamu lebih berani berkreasi, jangan memilih warna terlalu netral, agar dampaknya terlihat maksimal.

3. Perhatikan permainan kombinasi motif

Meletakan dekorasi motif bunga di atas motif bunga lagi dengan skala dan warna serupa disebut desainer akan terlihat membosankan. Jadi, agar perpaduan kedua motif floral lebih selaras dan enak dipandang, pastikan kamu selalu pikirkan permainan skala motif. Contoh penerapannya, ketika kamu menggunakan gorden dengan motif bunga besar, maka pada bantal dekoratif di sofa gunakan motif floral dengan ukuran bunga yang lebih kecil. Dengan begitu, tampilan keseluruhan kedua motif floral ini dalam satu ruangan bisa lebih seimbang satu sama lain.

Saat kamu hanya menumpuk dekorasi motif floral satu sama lain, bahkan menyeragamkan semua jenis bunganya, tampilan motif floral itu bisa gagal, karena terlihat kuno. Pertimbangkan selalu untuk memadukan motif floral vintage khas dengan motif floral yang lebih modern. Selain itu, tambahkan warna cerah dan garis yang tajam agar tampilannya tetap segar dan tidak monoton. Motif floral mungkin biasanya identik dengan rumah-rumah tradisional dengan gaya cottage-core, shabby chic, dan lainnya. Namun, jika kamu ingin menggunakan sentuhan floral yang lebih cocok pada gaya rumah saat ini, jadilah lebih dinamis dalam mengkreasikannya.

Baca Juga: 5 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli Meja Kopi, Jangan Salah Pilih

4. Jangan ragu menggunakan floral di rumah modern

Seperti yang sudah disinggung di atas, motif floral tentu sangat bagus saat berada di rumah tradisional. Tetapi, juga bisa sama cantik dan indahnya saat diterapkan pada rumah-rumah modern. Terlebih dewasan ini tren desainer interior adalah memberikan sentukan antik atau vintage pada rumah kontemporer modern. Ide ini akan membuat tampilan rumah modern terlihat lebih kaya dekoratif sekaligus lebih hidup. Jadi untuk tambahkan beberapa elemen hiasan antik termasuk dengan sejumlah unsur motif floral, entah dari kain yang digunakan, wallpaper, keramik, hingga rug.

Membawa nuansa motif floral ke dalam rumah modern juga akan membuat isi rumah terasa lebih hangat dan semarak. Motif floral tidak hanya memberi sentuhan feminim, tetapi juga punya kesan nostalgia. Ada kalanya, rumah modern terlebih dengan gaya minimalis menjadi tampak terlalu dingin saat tak diberi sentuhan elemen dekoratif motif yang berdampak. Jika kamu beruntung memiliki nenek yang suka mengoleksi benda-benda dengan motif floral, itu akan menjadi nilai plus jika masih ada sisa benda untuk disumbangkan ke dalam rumah modernmu.

Verified Writer

Nadhifa Salsabila Kurnia

Menulis dimana saja dan kapan saja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya