Kit Harington Jalani Rehabilitasi Pasca-Game of Thrones Season Finale

Ia dikabarkan mengalami masalah stres dan alkohol

Bintang serial fenomenal Game of Thrones (GoT), Kit Harington harus menjalani terapi di sebuah balai rehabilitasi mewah di Connecticut. Dilaporkan Page Six, pemeran karakter Jon Snow ini mengikuti rehabilitasi menjelang penayangan episode pamungkas dari Game of Thrones Season Finale.

Kit dikabarkan sangat terpukul dengan ending dari serial yang membesarkan namanya tersebut. Dalam sebuah wawancara Esquire, Dia sendiri sempat mengungkapkan bahwa akhir dari serial epik ini sangat menguras emosinya.

1. Kit dikabarkan mengalami stres, kelelahan, dan masalah alkohol

Kit Harington Jalani Rehabilitasi Pasca-Game of Thrones Season FinalePopsugar.com

Menurut salah satu sumber yang diperoleh Page Six, Kit dikabarkan mengikuti rehabilitasi untuk mengatasi kelelahan, stres dan masalah alkohol. Dalam klinik tersebut, aktor berusia 32 tahun ini menjalani bimbingan psikologis, berlatih meditasi, serta terapi kognitif untuk mengatasi stres dan emosi negatif.

Dikutip Insider, juru bicara Kit Harington mengungkapkan bahwa aktor tersebut memutuskan untuk memanfaatkan jeda pada jadwalnya di tempat peristirahatan untuk mengatasi sejumlah masalah pribadinya.

Langkah Kit ini mendapat dukungan penuh dari istrinya, Rose Leslie. Rose dan Kit bertemu di set Game of Thrones, di mana Rose berperan sebagai Ygritte, seorang free folk yang membuat Jon Snow jatuh cinta.

Baca Juga: 8 Pertanyaan Ini Belum Terjawab di Game of Thrones

2. Game of Thrones Season Finale jadi perpisahan yang emosional bagi Kit

Kit Harington Jalani Rehabilitasi Pasca-Game of Thrones Season FinaleHBO

Dalam film dokumenter bertajuk "Game of Thrones: The Last Watch", Kit tampak emosional ketika mengucapkan perpisahan kepada seluruh pemeran dan kru serial GoT. Sembari menahan air mata, Kit mengungkapkan betapa ia sangat mencintai serial ini. 

"Aku merasa patah hati, aku mencintai serial ini, lebih dari apapun," ucap Kit kepada para kru dalam cuplikan film dokumenter tersebut. "Ini adalah hidupku. Ini menjadi hal terbaik yang pernah kulakukan dan menjadi bagian darinya... Kalian adalah keluargaku. Aku menyayangi kalian untuk itu. Terima kasih banyak."

3. Kit pernah mengatakan jika ending Game of Thrones mengecewakan

Kit Harington Jalani Rehabilitasi Pasca-Game of Thrones Season FinaleHBO.com

Dalam sebuah wawancara dengan PopBuzz, Kit diminta untuk mendeskripsikan Game of Thrones Season Finale dalam satu kata. Dan Kit berkata, "Mengecewakan." Pada dokumenter The Last Watch sendiri, para aktor termasuk Kit tak bisa menyembunyikan reaksi keterkejutan mereka.

Episode pamungkas dari GoT Season Finale sendiri menuai kontroversi dari para penggemar serial ini. Dalam review dari Rotten Tomatoes, episode ini memperoleh rating sebesar 49 persen, nomor dua terburuk setelah episode 5 di musim yang sama.

Kalau menurut kamu, ending Game of Thrones bagus atau justru buruk, nih?

Baca Juga: 10 Fakta Lino Facioli, Aktor Robin Arryn yang Hebohkan Game of Thrones

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya