5 Rekomendasi Film Dibintangi Emir Mahira, Terbaru Dear David

Emir salah satu aktor muda peraih Piala FFI

Emir Mahira adalah salah satu aktor yang memulai karier sejak masih belia. Aktor kelahiran tahun 1997 ini sudah meraih penghargaan di Festival Film Indonesia sejak dirinya masih menjadi aktor cilik.

Sempat vakum selama beberapa tahun, Emir kembali aktif di dunia seni peran dan mulai produktif membintangi film dan series. Berikut sederet rekomendasi film Emir Mahira yang comeback lewat film Dear David.

1. Garuda di Dadaku (2009)

5 Rekomendasi Film Dibintangi Emir Mahira, Terbaru Dear Davidfilm Garuda Di Dadaku (instagram.com/mahiraemir)

Garuda di Dadaku menjadi film debut dari Emir Mahira, saat itu dirinya masih berusia 12 tahun. Film yang dirilis pada 18 Juni 2009 ini disutradarai oleh Ifa Isfansyah dan dibintangi oleh Emir Mahira, Aldo Tansani, Marsha Aruan, Ikranegara, Maudy Koesnaedi, Ari Sihasale, dan Ramzi.

Garuda di Dadaku menceritakan tentang Bayu (Emir Mahira) seorang siswa kelas 6 SD yang bercita-cita menjadi pemain sepak bola. Keinginan untuk mengejar impiannya, Bayu diam-diam berlatih sepak bola dengan teman-temannya, meskipun kakeknya selalu menentangnya. Film ini sukses meraih penghargaan sebagai Film Anak Terbaik di Festival Film Indonesia 2009.

2. Rumah tanpa Jendela (2011)

5 Rekomendasi Film Dibintangi Emir Mahira, Terbaru Dear Davidfilm Rumah Tanpa Jendela (instagram.com/mahiraemir)

Rumah tanpa Jendela adalah film musikal yang diangkat dari cerita pendek karya Asma Nadia berjudul Jendela Rara. Film ini disutradarai oleh Aditya Gumay dan diproduseri oleh Kak Seto serta dibintangi oleh Emir Mahira dan Dwi Tasya. Film ini tayang di bioskop Indonesia pada 24 Februari 2011.

Dalam film Rumah tanpa Jendela Emir berperan sebagai Aldo. Aktingnya yang memukau membawa Emir sukses mendapat penghargaan sebagai Pemeran Utama Pria Terbaik di Festival Film Indonesia 2011 dengan mengalahkan empat aktor senior.

Baca Juga: 6 Fakta Titanic, Film paling Sering Diputar di Televisi    

Baca Juga: 10 Pemenang Film Terbaik Oscar dalam Satu Dekade Terakhir

3. Soekarno (2013)

5 Rekomendasi Film Dibintangi Emir Mahira, Terbaru Dear Davidfilm Soekarno (instagram.com/mahiraemir)

Film selanjutnya yang dilakoni Emir adalah Soekarno. Film ini dibintangi oleh Ario Bayu dan Maudy Koesnaedi sebagai pemeran utama dan tayang di bioskop Indonesia pada 11 Desember 2013.

Film ini berkisah tentang perjalanan hidup dari Bapak Proklamator Indonesia, yaitu Soekarno. Dalam film ini Emir berperan sebagai Soekarno remaja.

4. Kalian Pantas Mati (2022)

5 Rekomendasi Film Dibintangi Emir Mahira, Terbaru Dear Davidfilm Kalian Pantas Mati (instagram.com/mahiraemir)

Sukses menjadi aktor cilik, Emir sempat vakum selama beberapa tahun dari dunia seni peran. Di tahun 2022, Emir kembali hadir menghiasi layar lebar lewat film horor pertamamya yang berjudul Kalian Pantas Mati.

Film ini ditayangkan pada 13 Oktober 2022, dibintangi oleh Emir Mahira dan Zee JKT48. Film yang disutradarai oleh Ginanti Rona ini berdasarkan film Korea Selatan yang tayang tahun 2014 arahan Oh In-chul berjudul Mourning Grave.

Kalian Pantas Mati berkisah tentang Rakka (Emir Mahira) yang terlahir indigo. Ia dapat berkomunikasi dengan roh orang yang sudah meninggal. Kemampuan itu pun membuat Rakka merasa terbebani dan kerap membuatnya di-bully di sekolah.

5. Dear David (2023)

5 Rekomendasi Film Dibintangi Emir Mahira, Terbaru Dear Davidfilm Dear David (instagram.com/mahiraemir)

Dear David adalah film terbaru Emir yang akan segera tayang. Film ini disutradarai oleh Lucky Kuswandi dan dibintangi oleh Shenina Cinnamon dan Emir Mahira. Dear David akan tayang besolk tanggal 9 Februari di Netflix.

Dear David bercerita tentang Laras (Shenina Cinnamon), murid cemerlang pemegang beasiswa yang memiliki blog rahasia berisi berbagai fantasinya tentang David (Emir Mahira) bintang sepak bola sekolah yang dia sukai. Saat blog tersebut terbongkar, reputasi dan masa depan Laras pun dipertaruhkan.

Sejak kecil kemampuan akting dari Emir Mahira memang tidak perlu diragukan lagi. Emir mampu memberikan penampilan terbaik disetiap karakter yang ia mainkan. Siapa yang gak sabar nunggu film Dear David nih?

Baca Juga: Will Smith dan Martin Lawrence Umumkan Lanjutan Sekuel Film Bad Boys 

Lulu SARIFAH Photo Community Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya