TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Belum Dapat Tempat Tinggal, Jennifer Bachdim Minta Tolong Followers 

Ingin tempat tinggalnya seperti di Bali

Instagram.com/jenniferbachdim

Pada Rabu (12/2) lalu, pesepak bola Irfan Bachdim secara resmi pindah dari Bali United menuju ke PSS . Dia juga memboyong istri dan dua anaknya untuk pindah ke Sleman.

Sang istri, Jennifer Bachdim, pun mencari sekolah baru untuk anak-anaknya dan rumah di Yogyakarta untuk mereka tinggali selama Irfan berjuang bersama tim Elang Jawa.

Untuk mencari tempat tinggalnya, Jennifer Bachdim mengunggah Insta story-nya, Jennifer meminta pertolongan kepada followers-nya jika memiliki informasi rumah yang sesuai dengan kriteria yang diinginkannya. Seperti apa rumah yang diinginkan Bachdim sekeluarga?

Baca Juga: Ini Alasan Irfan Bachdim Memilih Berlabuh ke PSS Sleman

1. Memiliki 3 sampai 4 kamar tidur

Instagram.com/jenniferbachdim

Seperti halnya rumah keluarga Bachdim di Bali yang memiliki empat kamar tidur, Jennifer menginginkan hal itu di rumah barunya. Jennifer memasukkan syarat rumah yang diinginkannya setidaknya memiliki 3 atau 4 kamar tidur.

Sebagai gambaran, kamar tidur utama rumah Irfan Bachdim di Bali memiliki desain yang timeless dan elegan dengan berbagai furnitur dari kayu. Sedangkan kamar anak juga dibuat lebih personal dengan aktivitas anak di dalam kamar.

 

 

Boyong Keluarga ke Sleman, Begini Rumah yang Dicari Irfan Bachdim

 

2. Rumah fully furnished

Instagram.com/jenniferbachdim

Satu syarat penting rumah yang ingin ditinggali Bachdim sekeluarga adalah rumah yang sudah dilengkapi dengan furnitur. Jennifer memaparkan bahwa dia tidak ingin membeli furnitur lagi untuk rumah barunya.

Saat ini Jennifer dan kedua anaknya juga sedang berada di Bali untuk mengemasi barang-barang mereka dipindahkan ke Yogyakarta.

Baca Juga: Sudah Punya 2 Anak, Ini 10 Potret Jennifer Bachdim Pamer Body Goals

3. Bergaya modern dan elegan

Instagram.com/jenniferbachdim

Jennifer memang suka dengan gaya rumah yang modern dan elegan. Terlihat dari rumahnya di Bali yang memiliki desain modern yang lebih simpel sehingga membuatnya mudah untuk mendekorasi ulang jika suatu saat bosan dengan suasana rumah. Selain itu beragam furnitur yang digunakan juga bergaya timeless agar bisa digunakan bertahun-tahun tanpa termakan tren baru.

4. Rumah berwarna putih bersih

Instagram.com/jenniferbachdim

Rumahnya saat di Bali didominasi dengan warna putih dan cokelat agar suasana rumah lebih netral dan cocok untuk segala mood saat di rumah. Seperti halnya di Bali, Jennifer juga menginginkan rumah serupa.

Di dalam Insta story yang dibagikan, Jennifer mengungkap clean white house sebagai salah satu kriteria rumah yang diinginkannya untuk keluarga Bachdim di Yogyakarta.

Baca Juga: Kisah Cinta Jennifer & Irfan Bachdim, dari Medsos Jadi True Love

Berita Terkini Lainnya