11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selera

Ada ayam bakar daun kemangi, aromanya harum!

Kekayaan rempah Indonesia memang tidak ada duanya. Banyak tanaman rempah yang bisa dimanfaatkan mulai dari akar, daun dan bunga. Aroma yang khas menambah cita rasa masakan Indonesia.

Rempah berfungsi menambah aroma dan menghilangkan bau amis dari bahan makanan tertentu. Berikut, beberapa rekomendasi makanan beraroma harum yang menggugah selera dan mudah dibuat. Cari inspirasi menunya di sini.

1. Ayam suwir kemangi

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi ayam suwir (freepik.com/jcomp)

Menu yang satu ini sering jadi favorit anak kos. Biasanya dijadikan lauk pedas yang disantap bersama nasi panas. Selain mudah dibuat, menu ini bikin nagih karena aroma kemangi yang menambah nafsu makan. 

2. Gulai ikan bunga kecombrang

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi gulai (freepik.com/timolina)

Bunga kecombrang memiliki cita rasa serta aroma yang khas. Kuncup bunga yang berwarna merah muda ini, sering dijadikan tambahan saat membuat gulai atau dibuat urap dengan parutan kelapa. Rasa bunga kecombrang dipadukan dengan gulai ayam bersantan yang creamy, jadi perpaduan yang enak dan menyegarkan.

Baca Juga: 5 Warna Cat Dinding Dapur Wajib Dihindari, Beri Efek Negatif

3. Ayam goreng serai

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi batang serai (pixabay.com/Robert Lens)

Serai menjadi rempah wajib untuk banyak jenis masakan. Aroma serai yang harum menjadi bumbu dengan banyak kegunaan. Hampir seluruh masakan Indonesia menggunakan serai sebagai bumbu mulai dari masakan berkuah, tumisan, bakar hingga menu gorengan.

Ayam goreng serai menjadi menu favorit dengan cita rasa serai yang kuat. Penggunaan dalam menu ini dicampur bersama bumbu untuk marinasi dan menggoreng hingga rasanya meresap ke dalam.

4. Tumis daun kencur ikan teri

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi daun kencur (pixabay.com/Ernawati Susindra)

Daun kencur mungkin terdengar asing untuk sebagian orang, karena tidak banyak yang menjual daun dari tanaman ini selain akarnya sebagai bumbu. Daun kencur memiliki aroma yang sama segarnya dengan akar kencur.

Kamu bisa membuat menu lezat ini dengan menumisnya dengan bumbu pedas, ikan teri dan potongan ayam rebus atau goreng. Menu ini sangat nikmat ketika dimakan bersama nasi panas. Aroma daun kencur yang harum menggugah selera dan cocok dimakan kapan saja.

5. Ayam goreng buttermilk daun kari

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi daun kari (pixabay.com/balouriarajesh)

Daun kari cukup sulit ditemukan di Indonesia, di beberapa tempat mungkin tidak menjual tanaman yang satu ini. Daun kari cukup familiar di kalangan orang melayu seperti di Sumatera atau di negara tetangga. Menu ayam goreng buttermilk dengan daun kari akan menambah cita rasa dan aroma yang bikin nagih. 

6. Garang ssem ayam kampung daun pisang

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerahidangan terbungkus daun pisang (pixabay.com/pauline mongarny)

Menu garang asem yang dibungkus daun pisang menjadi favorit dengan aromanya yang khas. Bercita rasa asam, gurih, dan creamy, resep ayam kampung dengan olahan garang asem sangat cocok dinikmati selagi panas. Aroma daun pisang saat dikukus, bakal menambah cita rasa khas tersendiri. Harum!

7. Sup ayam daun seledri

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi seledri (unsplash.com/Daniela Paola Alchapar)

Menu yang paling umum dibuat adalah sup ayam, mungkin terdengar biasa saja untuk sebagian orang. Namun menu ini tidak pernah kehilangan penggemarnya, sangat cocok disantap panas, terutama jika kamu sedang sakit.

Menu ini paling mudah dibuat dengan aroma khas daun seledri yang menyegarkan. Kamu bisa menambahkan sayur favorit lainnya dalam sup ayam ini.

8. Tom yum sea food daun ketumbar

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi sayur rebung topping udang (freepik.com/jcomp)

Daun ketumbar mirip dengan seledri, namun lebih kecil dan daunnya lebih lebat. Aroma rempah daun ketumbar juga sangat khas. Biasanya menjadi taburan untuk makanan tertentu yang berkuah atau bersantan. Menu tom yum daun ketumbar merupakan makanan yang sering ditambahkan dengan daun ketumbar.

Tanaman ketumbar sering ditemukan di pasaran, kamu hanya perlu membedakannya karena mirip dengan seledri.

9. Rendang ayam daun kunyit

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi pilihan rendang selain sapi (pexels.com/Nonik Yench)

Daun kunyit menjadi bumbu wajib dalam membuat rendang. Aroma khas yang keluar dari daun kunyit sering dijadikan bahan untuk menghilangkan bau amis daging sekaligus menampah cita rasa.

Olahan rendang ayam jadi menu sederhana jika ingin menikmati rendang tanpa daging. Selain itu daun kunyit sering dipakai saat membuat gulai.

10. Gudeg ayam daun jati

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi gudeg (unsplash.com/Vitor Monthay)

Pernahkah kamu melihat gudeg yang berwarna coklat kemerahan? Warna itu berasal dari daun jati yang direbus bersama nangka muda bahan dasar gudeg. Aroma daun jati juga memberi cita rasa khas makanan khas Jogja ini.

Sayangnya saat ini tidak banyak pedagang gudeg yang menggunakan daun jati sebagai pewarna alami, karena semakin sulit ditemukan.

11. Ayam bakar daun pandan

11 Rekomendasi Menu Makanan Beraroma Harum, Wanginya Menambah Selerailustrasi daun pandan (vecteezy.com/Yutthakan Taweepoon)

Aroma yang keluar dari daun pandan memang sangat menarik jika dipadukan dengan makanan tertentu. Pandan umumnya banyak digunakan pada makanan manis atau bersantan agar aromanya lebih wangi.

Ternyata, daun ini juga cocok dipadukan dengan olahan seperti ayam bakar. Aroma daun pandan yang keluar saat dibakar menambah cita rasa ayam. Tentunya setiap resep dapat disesuaikan dengan seleramu. Selamat memasak, dan nikmati keharumannya!

Baca Juga: Resep Nasi Uduk Rempah Rice Cooker, Menu Sahur yang Lezat

Marlina syaikhu Photo Community Writer Marlina syaikhu

just believe everything what allah SWT gave to me and thanksfull for all IG : @Syaikhumarlina | Twitter : @Syaikhumarlina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya