4 Rekomendasi Kuliner Hidden Gems Unik di Jogja, Family Friendly

Ajak keluarga kulineran di sini, yuk!

Tahukah kamu? Selain menyimpan banyak kenangan, Yogyakarta juga menyimpan berbagai tempat kuliner hidden gems yang unik. Bukan cuma unik tapi juga family friendly. Sembari kulineran, tempat-tempat berikut juga cocok untuk menjadi destinasi healing bersama keluarga.

Beberapa tempat ada yang terletak agak jauh dari pusat kota. Tapi it's worth to come dengan suasana yang akan kita dapatkan. So, ga perlu berlarut-larut lagi, berikut ini rekomendasi tempat kuliner hidden gems di area Yogyakarta yang family friendly.

1. Waroeng Pempek Cik Ana

4 Rekomendasi Kuliner Hidden Gems Unik di Jogja, Family FriendlyPempek Cik Ana (instagram.com/yippiefood)

Sesuai namanya, Waroeng Pempek Cik Ana menjual spesialisasi pempek. Hanya dengan harga kisaran Rp3 ribu hingga Rp11 ribu per item, kita bisa mendapatkan beragam jenis pempek dengan rasa yang autentik. Selain pempek ada pula menu lain yang gak kalah menarik seperti siomay, rujak mie, dan tekwan.

Kedai berkonsep vintage jadul dan terletak di dalam gang tapi mudah ditemukan. Bangunan utama berbentuk joglo limasan dengan detail vintage yang khas. Setiap sudut terdapat detail barang-barang klasik. Untuk area duduk bisa pilih indoor maupun outdoor. Jangan lupa kalau kesini ambil banyak foto karena setiap sudutnya aesthetic.

Alamat: Jl. Kemiri I, Wates, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam buka: Senin hingga Sabtu jam 09.00-21.00 WIB

2. Vindoty's Kitchen

4 Rekomendasi Kuliner Hidden Gems Unik di Jogja, Family FriendlyVindotys Kitchen (instagram.com/temanjalanmamang)

Vindoyt's Kitchen merupakan tempat makan dengan menu masakan rumahan yang ada di daerah Gamping, Sleman. Pilihan makanannya beragam dari makanan berat, sayur, lauk pauk, hingga dessert. Tempatnya sendiri berupa rumah yang kemudian difungsikan sebagai tempat makan. Jadi suasana homey-nya kerasa banget.

Untuk menuju ke lokasi cukup browsing nama Vindoty's Kitchen di Google Maps. Kemudian ikuti petunjuk arahnya, namun jika ada nyasar sedikit kamu bisa bertanya ke warga sekitar karena masuk ke gang kecil dalam kampung. Untuk akses parkir tersedia di dekat lokasi dan tinggal jalan sedikit untuk sampai ke Vindoty's Kitchen. Bisa buat referensi tempat sarapan, nih!

Alamat: Nusupan, Trihanggo, Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam buka: Selasa sampai Sabtu jam 07.00-15.00 WIB (Minggu dan Senin tutup)

Baca Juga: 4 Hidden Gem Kafe di Jogja Suasana Alam Pedesaan, Sejuk Maksimal

3. Warung Cangkruk

4 Rekomendasi Kuliner Hidden Gems Unik di Jogja, Family FriendlySuasana di Warung Cangkruk (instagram.com/warungcangkruk)

Warung Cangkruk merupakan tempat kuliner yang berada di kaki gunung Merapi. Kalau cuaca sedang bersahabat kita bisa melihat kemegahan gunung Merapi dari tempat ini. Areanya luas sehingga cocok untuk digunakan sebagai tempat gathering keluarga, instansi, maupun komunitas. Terasa kental suasana Jawa dengan bangunan Joglo, pemilihan furnitur, dan ornamennya.

Ga cuma kulineran, disini juga tersedia fasilitas Trekking with Warung dengan reservasi terlebih dahulu. Untuk pilihan menu sangat beragam, mulai dari camilan, bermacam-macam kopi, hingga makanan berat. Yuk agendakan weekend-mu buat healing kesini.

Alamat: Ngrangkah, Pangkurejo, Palemsari, Umbulharjo, Cangkringan, Sleman, DIY

Jam buka: Weekdays jam 08.00-20.00 WIB, Weekend jam 07.00-20.00 WIB

4. Pari Klegung

4 Rekomendasi Kuliner Hidden Gems Unik di Jogja, Family FriendlySuasana Pari Klegung (instagram.com/pari_klegung)

Pari Klegung memiliki konsep menyatu dengan alam, cocok untuk kalian yang ingin healing sejenak dari kepadatan kota. Di sini kita akan disambut oleh keramahan khas warga pedesaan. Sembari memesan makanan, kita bisa eksplor kawasan Pari Klegung ini. Jalan turun sedikit ada sungai, sungainya cukup ramah anak karena hanya setinggi mata kaki. Ada pula museum benda biasa yang berisi benda-benda jaman dulu, atau bisa juga cuma duduk-duduk sambil melamun.

Suara jangkrik, daun-daun yang saling bergesekan karena angin, dan gemericik air sungai adalah perpaduan ketenangan yang akan kita temukan di Pari Klegung. Untuk menu yang disajikan rata-rata menu masakan tradisional yang merupakan resep keluarga turun temurun. So authentic! 

Alamat: Ngipik Rejo 1, Kanoman Satu, Banjararum, Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam buka: Senin-Minggu pukul 10.00-19.00 WIB (Tiap Selasa tutup)

Itu dia referensi kuliner di sekitar Jogja yang unik dan tentunya instagramable. Buat weekend mau coba ke mana dulu nih? Pastinya jangan lupa buat ajak keluarga karena semua tempatnya family friendly.

Baca Juga: 7 Siomay Legendaris di Jogja, Nikmatnya Bikin Nagih

Stephanie Priyanka Photo Community Writer Stephanie Priyanka

A daily learner. Having a balance life through writing.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang
  • Donny Andrian

Berita Terkini Lainnya