4 Rekomendasi Kuliner Nasi Ayam di Klaten yang Wajib Dicoba

Pecinta olahan ayam, yuk ngumpul!

Daging ayam memang merupakan bahan makanan yang sangat mudah dikreasikan menjadi berbagai macam olahan. Dari mulai kudapan hingga makanan utama bisa tercipta dari daging ayam. Ditambah lagi, masyarakat Indonesia gemar menambahkan berbagai macam rempah ke dalam masakan.

Pecinta olahan ayam juga berasal dari berbagai lapisan masyarakat. Hal ini dikarenakan rasanya yang lezat dan harganya yang masih relatif terjangkau. Resto yang menyediakan berbagai macam olahan ayam pun mudah dijumpai di semua tempat.

Bagi pecinta olahan ayam yang berdomisili di Klaten dan sekitarnya, inilah 4 rekomendasi spot kuliner olahan ayam yang murah dan enak. Simak, ya!

1. Nasi Tempong Omah Pojok

4 Rekomendasi Kuliner Nasi Ayam di Klaten yang Wajib DicobaNasi Tempong Omah Pojok (instagram.com/nasitempong.omahpojok)

Tempat ini mempunyai dua lantai, yakni lantai pertama yang terdiri barisan kursi dan lesehan serta area rooftop yang tidak terlalu luas namun estetik dan nyaman. Menu favorit di tempat ini adalah nasi tempong spesial bumbu ireng. Nasi tempong terdiri dari nasi, tahu, tempe, terong, sayur rebus, ikan asin, sambal dan bumbu hitam.

Sebagai pelengkap, ada pilihan jangan ndeso (sayur khas desa) dan jajanan ndeso (kudapan khas desa). Jika mampir ke tempat ini, wajib juga mencoba wedang uwuh dan teh secang yang segar.

Lokasi: Jl. Cempaka No. 5 Klaten

Jam operasional: Setiap hari pukul 11.00-20.30 WIB

2. Chicken Series

4 Rekomendasi Kuliner Nasi Ayam di Klaten yang Wajib DicobaChicken Series (instagram.com/chickenseries.id)

Tempat ini merupakan sebuah kedai lesehan yang santai. Tempatnya sederhana, namun asyik untuk menghabiskan sore bersama teman atau keluarga.

Menu terlaris di tempat ini adalah ayam geprek dan chicken wings. Ada juga menu hot chicken series yang sausnya mantap dan kejunya terasa. Kamu juga bisa menambahkan keju mozarella dan memesan sesuai level yang kamu inginkan.

Lokasi dan jam operasional: Depan Pendopo Gor Klaten (15.00-22.00 WIB), Depan SMP Pangudi Luhur (11.00-16.00 WIB)

Baca Juga: Krasan Cafe and Resto, Spot Healing Baru di Piyungan Bantul

3. Chicken King Klaten

4 Rekomendasi Kuliner Nasi Ayam di Klaten yang Wajib DicobaChicken King Klaten (instagram.com/chickenking_klaten)

Jika dilihat dari luar, tempat ini terlihat seperti ruko biasa. Sementara, di dalam vibe-nya sangat berbeda karena Chicken King Klaten mempunyai tema garden resto yang cukup unik. Di sini, kamu bisa mencoba area meja yang dilengkapi kursi ayunan. Di sisi lainnya, terdapat kolam-kolam dan kamu bisa menikmati acara makan sambil di kelilingi ikan. Atmosfernya syahdu, cocok untuk family time.

Menu andalan di tempat ini adalah ayam kremes dengan potongan ayam dan kremesnya yang cukup besar, puas banget. Selain itu, ada juga menu lain yang bervariatif.

Lokasi: Jl. Dewisartika No. 3 Klaten

Jam Operasional: Setiap hari pukul 09.00-20.30 WIB

4. Ayam Bakar Artomoro Klaten

4 Rekomendasi Kuliner Nasi Ayam di Klaten yang Wajib DicobaAyam Bakar Artomoro Klaten (instagram.com/artomoroklaten)

Resto ayam bakar yang terkenal di Yogyakarta ini, akhirnya membuka cabangnya di Klaten pada 2022 lalu. Tempatnya yang luas cocok untuk berbagai acara karena Ayam Bakar Artomoro juga menyediakan paket prasmanan. Untuk oleh-oleh, kamu bisa memesan hampers ayam yang dikemas dengan besek dan pita cantik.

Menu yang wajib dicoba adalah ayam bakar pedas. Ayamnya empuk karena dimasak berjam-jam, lho! Bumbu rempahnya pun meresap. Sementara level pedasnya masih bisa diterima lidah. Jika tidak terlalu suka makanan pedas, kamu bisa memesan ayam bakar manis atau ayam goreng.

Lokasi: Jl. Kuntowijoyo Danu No. 51, Krapyak, Merbung, Klaten Selatan.

Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00-21.00 WIB

Nah, saat mampir ke Klaten dan ingin menikmati kuliner nasi ayam yang lezat, jangan lewatkan empat rekomendasi di atas, ya!

 

Baca Juga: 5 Tempat Makan di Jogja Langganan Para Artis, Mantul!

Novika Nugraheni Photo Community Writer Novika Nugraheni

So whatever thing you have been given - it is but [for] enjoyment of the worldly life. But what is with Allah is better and more lasting for those who have believed and upon their Lord rely. (42:36)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya