Kebuli Abuya Taman Siswa (google.com/maps/Haidar Arif Atmaja)
Di kawasan Taman Siswa yang tak jauh dari kota, ada spot makan nasi kebuli yang yummy! Namanya Kebuli Abuya Taman Siswa, makan di sini mulai Rp20 ribu saja. Meski begitu, tempatnya memang tak terlalu besar dengan lahan parkir terbatas. Namun soal kebersihan dan kenyamanan, tak kalah dengan rekomendasi lainnya.
Menu populer di Kebuli Abuya Taman Siswa adalah nasi kebuli rempah dan nasi kebuli ayam panggang. Bumbu yang dipakai gak pelit sehingga rasanya pun nikmat. Jika datang beramai-ramai, ada menu nasi kebuli kambing isi 3 sampai 5 juga.
Alamat: Jalan Taman Siswa Nomor 711, RW 08, Sorosutan, Kapanewon Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam operasional: setiap hari, buka pukul 10.00-21.45 WIB
Rekomendasi tempat makan khas Timur Tengah di atas dimasak oleh mereka yang berpengalaman plus rempah yang melimpah, tentu saja mampu obati rasa kangen atau penasaran pada makanan yang dimakan oleh orang Arab sampai Palestina. Jadi, kapan nih, kamu mau coba langsung?