Pekan Budaya Tionghoa 2020, Sajikan Aneka Kuliner Hingga Wayang Potehi

Acara akan berlangsung hingga 8 Februari 2020

Yogyakarta, IDN Times - Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta (PBTY) 2020 menjadi sebuah acara tahunan yang diselenggarakan untuk merayakan Tahun Baru Imlek 2571. Acara yang bertema 'The Cultural Color Of Wonderful Indonesia' ini sudah dibuka dengan pawai di sepanjang area Malioboro pada Minggu (2/2).

Setelah resmi dibuka, setiap hari pengunjung memadati Kampung Ketandan untuk menikmati beragam sajian pada acara ini.

1. Ada beragam sajian kuliner di sepanjang jalan Kampung Ketandan

Pekan Budaya Tionghoa 2020, Sajikan Aneka Kuliner Hingga Wayang PotehiAneka sajian kuliner di Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta 2020 - IDN Times/Rijalu Ahimsa

Salah satu tujuan masyarakat Jogja saat datang ke Pekan Budaya Tionghoa adalah berwisata kuliner menikmati aneka jajanan street food yang dijajakan di sepanjang jalan Kampung Ketandan.

Tak hanya makanan khas Tionghoa saja, berbagai makanan dari bermacam-macam negara seperti Korea, Jepang, hingga India juga bisa ditemukan di sini. Pengunjung sudah memadati area mulai pukul 6 sore.

Meskipun ramai dan cukup berdesakan, namun kondisi di dalam Kampung Ketandan tetap kondusif karena panjangnya area yang dijadikan perayaan PBTY 2020 ini. Lapangan parkir pun tersedia dengan luas dan mudah di temukan di dalam Kampung Ketandan.

2. Antusiasme masyarakat Jogja sangat tinggi

Pekan Budaya Tionghoa 2020, Sajikan Aneka Kuliner Hingga Wayang PotehiMasyarakat berfoto di depan maskot shio tikus - IDN Times/Rijalu Ahimsa

Masyarakat Jogja mulai dari mahasiswa hingga keluarga memadati area Kampung Ketandan. Tak hanya kaum Tionghoa saja, banyak sekali masyarakat dari berbagai etnis dan budaya bahkan turis asing yang ikut mengunjungi PBTY 2020. Masyarakat terlihat sangat menikmati keberagaman budaya yang ditawarkan di Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta.

Baca Juga: Meriahnya Opening Jogja Heboh 2020, Beragam Event Siap Digelar di DIY

3. Dimeriahkan berbagai acara seru di panggung utama

Pekan Budaya Tionghoa 2020, Sajikan Aneka Kuliner Hingga Wayang PotehiPertunjukan drama di panggung utama Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta - IDN Times/Rijalu Ahimsa

Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta 2020 tidak hanya menyajikan aneka sajian kuliner saja, namun juga menyuguhkan beragam penampilan menarik di panggung utama yang terletak di tengah kawasan Kampung Ketandan.

Area panggung utama cukup luas dan terpisah dari area kulineran street food sehingga pengunjung masih bisa nyaman menikmati sajian berbagai penampilan di panggung utama.

Selain itu tetap dibuka berbagai stan bazar di area panggung utama untuk memenuhi kebutuhan pengunjung di sana. Pertunjukan seperti drama dari anak-anak sekolah dasar, hip hop dance, kesenian tari, hingga pertunjukan Naga Barongsai ditampilkan di panggung utama. Panggung utama adalah tempat yang wajib kamu kunjungi.

4. Wayang Potehi menjadi salah satu suguhan menarik yang jarang ditemui

Pekan Budaya Tionghoa 2020, Sajikan Aneka Kuliner Hingga Wayang PotehiPertunjukan Wayang Potehi di Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta 2020 - IDN Times/Rijalu Ahimsa

Wayang Potehi juga ditampilkan dalam Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta tahun ini. Letak panggung wayang khas negeri Tiongkok ini berada di belokan belakang hotel Melia.

Potehi berasal dari bahasa Tiongkok yang artinya wayang kantong kain. Wayang ini dimainkan menggunakan jari-jari dan didukung oleh alat musik etnis Tionghoa di balik layarnya. Wayang ini menceritakan kisah-kisah tradisional Tionghoa. Cukup banyak anak-anak yang tertarik dengan pertunjukan wayang ini.

5. Berbagai kesenian turut serta meramaikan acara

Pekan Budaya Tionghoa 2020, Sajikan Aneka Kuliner Hingga Wayang PotehiLegenda Kera Sakti di Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta 2020 - IDN Times/Rijalu Ahimsa

PBTY 2020 juga menampilkan berbagai kesenian seperti di panggung Melia yang menyajikan musik dangdut hingga band indie Jogja. Selain itu juga ada sekelompok pemuda yang menggunakan topeng kisah legendaris Journey to the West atau yang kita kenal dengan Kera Sakti di area perempatan Ketandan. Mereka menjadi sasaran menarik pengunjung untuk berfoto karena keunikannya.

Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta masih berlangsung hingga Sabtu (8/2), sehingga masyarakat dan wisatawan Jogja masih bisa untuk mengunjungi acara spesial ini. Jadi, jangan sampai terlewat, ya!

Baca Juga: Yuk Kenalan Aplikasi Cashless Resmi di Yogyakarta, JogjaKita

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya